13.7 C
New York
Saturday, May 4, 2024

Dukung Program Bupati Simalungun, Camat dan Direktur RSUD Parapat Gelar Jumat Bersih

Simalungun, MISTAR.ID
Dalam rangka mendukung program Bupati Simalungun dan Wakil Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga-Zonni Waldy, Camat Girsang Sipangan Bolon bersama Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Parapat menggelar Jumat Bersih, dengan gotong royong bersama seluruh para pegawai serta kepling di seputar jalan utama dan jalan nasional, Jumat (7/5/21).

Kegiatan gotong royong dengan melakukan pembersihan saluran parit, pemangkasan tanaman rumput di pinggiran jalan utama, dan pembersihan material bekas proyek trotoar di Jalan Sisingamanggaraja yang melibatkan beberapa unsur stakeholder yaitu, pihak PT Toba Pulp Lestari Tbk (TPL), Dinas PUPR dan Masyarakat.

“Jumat Bersih ini juga untuk mendukung misi Bupati dan Wakil Bupati Simalungun untuk menggerakan Simalungun Marharoaon Bolon, artinya pemerintah bersama masyarakat bisa membagun bona pasogit (kampung halaman) masing-masing, tujuannya menjaga ketahanan pangan dan kenyaman di lingkungannya,” ujar Camat Girsang Sipangan Bolon Maruwandi Y Simaibang.

Baca Juga:Bupati Simalungun Imbau Warga Jangan Mudik

Maruwandi juga mengimbau masyarakat supaya sadar tentang pariwisata, dan siap mendukung program pembangunan khusus di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon.

Selain itu, Maruwandi juga meminta masyarakat untuk mengembangkan tentang kesadaran pariwisata sebagai potensi utama. “Mari sama-sama mendukung program
Super Prioritas Kawasan Danau Toba,” sebutnya.

Baca Juga:Bupati dan Ketua DPRD Simalungun Tinjau Pelayanan Kesehatan di Parapat

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Parapat dr Elisabet mengatakan, siap melaksanakan tugas sesuai arahan dari Bupati Simalungun, baik dalam bidang pelayanan maupun penataan kebersihan di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah Parapat.

Pantauan Mistar di lokasi gotong royong, terlihat para lurah dan pegawai kantor kecamatan dan kelurahan, serta para kepling dengan penuh semangat bergotong-royong melakukan pembersihan parit yang tersumbat dan membersihkan rumput di pinggir jalan utama.(karmel/hm10)

Related Articles

Latest Articles