12.5 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Polda Sumut Bersama PT STTC Sukses Vaksinasi 2.000 Warga Siantar

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Target capaian vaksinasi Covid-19 untuk mencapai angka minimal 70 persen bagi warga masyarakat, tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah, tapi juga perlu dukungan masyarakat dan kalangan pengusaha agar dapat turun ke level 1 pencapaiannya menjadi lebih cepat.

Seperti yang dilakukan pihak perusahaan PT Sumatra Tobacco Trading Company (STTC) bekerjasama dengan Polda Sumut dan Dinas Kesehatan Pematangsiantar selaku petugas vaksinator, melaksanakan vaksinasi terhadap 2.000 warga Kota Pematangsiantar, pada Jumat (22/10/21).

Kegiatan vaksinasi yang digelar di Gedung Olah Raga (GOR) milik PT STTC, Jalan Lau Cimba Kota Pematangsiantar tersebut mendapat sambutan luar biasa dari warga kota itu. Vaksinasi digelar mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB, berjalan tertib, aman dan lancar.

Baca Juga:Vaksinasi di PT STTC, Ada Hadiah Sembako dan Bagikan Gratis 2.000 Kotak Indocafe

Vaksinasi dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat. Seluruh peserta vaksinasi, termasuk seluruh petugas keamanan dari Polres Pematangsiantar, Security dari PT STTC bahkan para tenaga medis yang masuk ke areal vaksinasi diwajibkan masuk ke ruang Automatic Sterilizer Chamber atau ruang sterilisasi, agar seluruh orang yang berada di lokasi aman dan steril dari virus.

Warga Berterimakasih

Salah satu warga yang menyambut baik sekaligus menyampaikan rasa terimakasihnya kepada PT STTC dan Polda Sumut, adalah Vitra Pulungan (26).

Dia mengaku senang bisa mendapat vaksin gratis tahap pertama dari PT STTC.
Hal senada dikatakan Surianto (67). Pria yang tinggal di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Bukit Sofa ini mengaku sudah berkali-kali datang ke gerai vaksin di Kota Pematangsiantar.

Dia bersyukur karena akhirnya dia mendapatkan vaksin Covid-19 dari PT STTC.
Demikian juga Sri Utami (41), warga Jalan Bah Kapul, Gang Muslim, Kelurahan Sigulang Gulang. Sebelumnya, dia mengeluh karena hendak mendapatkan suntik vaksinasi Covid-19 tahap pertama sangat susah.

Baca Juga:Gerai Vaksin PT STTC: Warga Senang, Sebelumnya Beberapa Kali Ditolak

Kini dia bersyukur setelah mendapatkan vaksin dari PT STTC dan Polda Sumut. Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan oleh Direktur PT STTC, Edwin Bingei Purba Siboro diwakili putranya, Alvin Bingei Purba Siboro.

Dalam keterangannya, Alvin Bingei yang didampingi Dandenpom I/1 Siantar, Binson Simbolon SH.MH dan Humas PT STTC, Erdy Wienata, mengatakan, kegiatan vaksinasi yang mereka lakukan dapat berjalan lancar berkat kerjasama dengan Polda Sumut, Polres Siantar dan Dinas Kesehatan Siantar yang bertugas sebagai vaksinator.

“Yang kita laksanakan ini adalah kegiatan sosial, supaya kita bisa meningkatkan angka vaksinasi di Pematangsiantar. Karena sejauh ini saya dengar vaksinasi kita di Siantar sudah mencapai 40 persen, dan untuk mencapai PPKM Level 1 harus 70 persen,” kata Alvin Bingei kepada wartawan di lokasi vaksinasi, Jumat (22/10/21).

Lebih jauh Alvin Bingei berharap, agar kita seluruh warga masyarakat Kota Pematangsiantar untuk sama-sama berkontribusi, dengan harapan, agar wabah pandemi Covid-19 dapat secepatnya diatasi.

Baca Juga:HUT RI ke 76, Korem 022 Pantai Timur dan PT STTC Gelar Baksos

Vaksinasi untuk 2.000 warga Kota Pematangsiantar tersebut, sambung Alvin, adalah salah satu dari sejumlah kegiatan sosial yang sudah dilaksanakan pihak PT STTC.

“Jauh sebelumnya kita juga sudah ada memberikan bantuan berupa peralatan oxygen concentrator untuk beberapa rumah sakit di Siantar, Simalungun dan juga di Medan untuk dipergunakan membantu pasien yang terpapar Covid-19,” ujar putra pemilik perusahaan PT STTC tersebut.

Selain bantuan tersebut, sambungnya, termasuk juga bantuan mendirikan pos-pos untuk pengamanan dan pengawasan penyebaran Covid-19 yang bekerjasama dengan pihak kepolisian dan pemerintah.

Bantuan Kursi Roda

Pada kesempatan itu, Alvin Bingei juga menyerahkan bantuan kursi roda kepada seorang ibu berusia 51 tahun yang ikut vaksin. Ibu bernama Lasma Sijabat itu menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak PT STTC.

Baca Juga:Pengrusakan Pagar PT STTC Disengaja, Saksi di Surat Hibah Sudah Meninggal Dunia Sejak Lama

Karena selain mendapatkan vaksin, ibu yang mengaku sudah mengalami kelumpuhan selama 13 tahun, juga mendapat bantuan kursi roda dari Alvin Bingei. Kegiatan vaksinasi tersebut juga lebih memprioritaskan pelayanan kepada ibu hamil dan para lanjut usia (lansia).

Sementara itu tim kesehatan dari PT STTC, dr Chairul saat diwawancarai terpisah menjelaskan, vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan tersebut menggunakan vaksin Sinovac. Tujuannya untuk membantu percepatan pencapaian tingkat vaksinasi kepada seluruh masyarakat di Kota Pematangsiantar.

“Kegiatan kita ini untuk meningkatkan imunitas warga masyarakat Kota Pematangsiantar, dengan harapan level minimal dapat dipertahankan dengan level 2 saat ini. Tapi kita juga sangat berharap agar kita dapat lebih cepat turun ke level 1,” kata dr Chairul berharap.

Dokter medis itu juga menyampaikan harapannya, kepada seluruh warga masyarakat Kota Pematangsiantar walaupun sudah divaksin, tapi harus tetap mengikuti dan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) agar level di Siantar tidak kembali melonjak seperti semula, agar aktivitas perekonomian dapat kembali berjalan normal.

Baca Juga:Warga Belawan Bahari Belawan Dukung PT STTC, Lurah Belawan Bahari: Lahan Itu Milik STTC

Masih kata dr Chairul, setelah vaksinasi dosis 1 yang telah selesai dilaksanakan dengan lancar, vaksinasi dosis ke 2 akan dilaksanakan lagi pada tanggal 19 November 2021, tempatnya telah ditentukan di beberapa lokasi, termasuk di beberapa klinik termasuk klinik Polres Pematangsiantar.

Sementara itu, Kapolres Pematangsiantar, melalui Kabag Sumda Polres Pematangsiantar Kompol Hendrik Situmorang mengatakan, pelaksanaan vaksinasi yang dipantaunya dari awal sampai akhir, berjalan lancar dan sangat bagus.

“Pelaksanaan sudah bagus, dan animo masyarakat juga cukup bagus. Walau sudah divaksin kita harapkan agar masyarakat tetap menjaga dan mematuhi Prokes,” katanya.

Selama kegiatan vaksinasi berlangsung, pihak panitia juga memberikan masing-masing satu kotak Indocafe gratis kepada 2.000 peserta yang mengikuti vaksinasi. Tidak hanya itu, mereka juga mendapat sajian minuman Indocafe gratis di lokasi. Sedangkan bagi para peserta vaksinasi yang beruntung dan mampu menjawab pertanyaan kuis dari panitia, diberikan hadiah Sembako untuk dibawa pulang ke rumah.(maris/yetty/hm02)

Related Articles

Latest Articles