29.2 C
New York
Thursday, May 9, 2024

Tinja Dibuang ke Parit, Dinas LH Siantar Limpahkan Tanggungjawab Pada Dinas Pemukiman

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Komisi III DPRD Kota Pematangsiantar mensinyalir puluhan tahun ruko-ruko yang ada di pusat kota yakni Jalan Merdeka dan Sutomo tidak memiliki septic tank. Diduga, warga yang tinggal di daerah tersebut membuang limbahnya langsung ke saluran parit. Hal ini jelas merusak lingkungan hidup serta dapat menyebarkan wabah penyakit. Sehingga memberi dampak negatif buat kesehatan bagi masyarakat Kota Pematangsiantar.

Dalam pembahasan rapat dengar pendapat dengan Dinas Lingkungan Hidup, Rabu (10/11/21) Anggota dewan tersebut pun meminta pada pemerintah kota agar menindaklanjuti kebenaran informasi tersebut dengan melakukan razia pada seluruh rumah toko (Ruko) yang berada di pusat kota itu.

Baca juga:Tinjau Lokasi Banjir, Kapolres dan Bupati Sergai Bagikan Bantuan

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Pematangsiantar Dedi Tunasto Setiawan tidak menampik dengan pernyataan dari anggota dewan dari komisi III DPRD Kota Pematangsiantar. Tetapi, menurutnya tupoksi untuk melakukan razia terkait limbah rumah tangga itu sebenarnya ada di Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP).

“Kewenangan untuk melakukan razia terkait limbah rumah tangga saat ini bukan lagi di dinasnya tapi sudah menjadi kewenangan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP). Memang tahun-tahun sebelumnya itu ada pada kami Dinas Lingkungan Hidup,” ucap Dedi.

“Tahun 2018 itu sudah dialihkan menjadi tanggung jawab dan kewenangan PRKP. Itu masuk ke retribusi limbah B3,” tukasnya.

Baca juga:DPRD Siantar Minta Dinas Lingkungan Hidup Razia Septic Tank

Dedi juga menjelaskan, pihaknya tidak ingin melakukan yang bukan kewenangan dari dinasnya. Meski demikian, ia menegaskan akan siap membantu dan bekerjasama dengan PRKP untuk melakukan razia, jika dibutuhkan.

“Kami akan siap bekerjasama dengan Dinas PRKP. Kami tidak ingin melanggar tupoksi yang sudah ada. Kan ada etikanya juga yang harus dijaga. Tapi kami siap memback up PRKP untuk melakukan razia,” ujar Dedi. (yetty/hm06)

Related Articles

Latest Articles