17.6 C
New York
Tuesday, May 7, 2024

Ini Tips Aman Usir Semut dari Rumah

MISTAR.ID
Semut biasanya menyasar berbagai tempat seperti meja makan untuk mengerubungi makanan di dalam rumah. Dan, semut-semut yang masuk ke dalam rumah sering kali mengganggu kenyamanan.

Menggunakan cairan pembasmi serangga memang cukup ampuh mengusir semut . Tapi, cairan itu bisa menimbulkan rasa kurang nyaman seperti pusing atau mual akibat keracunan insektisida yang tidak sengaja terhirup. Melansir Healthline, berikut ada beberapa bahan untuk mengusir semut dari rumah.

1. Tanah diatom
Tanah diatom merupakan silika pembasmi serangga. Cukup taburkan bubuk diatom ke tempat yang dikerubungi semut. Gunakan sarung tangan supaya tidak terkena kulit dan jangan dihirup.

2. Cairan pembersih kaca dan detergen
Cairan pembersih kaca dicampur detergen bisa mengusir semut dengan cara disemprotkan ke bagian tertentu. Meski belum ada penelitiannya, metode ini diklaim ampuh.

Baca Juga:Tips Disiplin Waktu Bagi Pekerja

3. Sabun cuci tangan
Menyemprotkan larutan sabun cuci tangan pada area bersemut juga ampuh membasmi semut. Terutama, semut yang berkerumun di meja makan. Namun, pastikan makanan di meja tertutup sebelum menyemprotnya.

4. Lada atau cabai bubuk
Menaburkan lada bubuk, potongan cabai, atau cabai bubuk di sekitar makanan manis tidak akan membuat semut mendekat. Semut sangat membenci aroma pedas.

5. Daun peppermint
Cara mengusir semut di rumah juga bisa dilakukan dengan tanaman daun peppermint atau cairan pembasmi serangga yang mengandung peppermint. Sama seperti lada, semut juga tak menyukai aroma peppermint.

6. Tea tree oil
Racikan minyak esensial tea tree oil dan air dapat membantu mengusir semut. Campurkan 5 tetes tea tree oil dengan 2 gelas air. Semprot secukupnya dan hindari penyemprotan di dekat hewan peliharaan.

Baca Juga:Agar WhatsApp Tidak Boros Kuota Internet, Lakukan Tips Ini

7. Lemon
Tak hanya membuat ruangan terasa lebih segar, menggunakan cairan pel beraroma lemon juga bisa jadi cara membasmi semut yang ampuh.

8. Eucalyptus
Cara praktis mengusir semut juga bisa dilakukan dengan memakai semprotan serangga berbahan eucalyptus, karena dinilai lebih efektif. Pastikan penyemprotan dilakukan jauh dari mata dan anak-anak.

9. Cuka putih
Selain mampu menghilangkan noda membandel, cuka putih juga ampuh membasmi semut. Setelah menyemprot, Anda bisa lap permukaan dengan wewangian supaya bau cuka hilang.

Baca Juga:Tetap Modis dengan Kaus Oversized, Ini Tipsnya

10. Air mendidih
Apabila Anda melihat lubang semut di sekitar rumah, tuangkan air mendidih ke dalamnya. Lakukan dengan hati-hati karena air mendidih bisa melukai kulit jadi melepuh.

11. Tepung jagung
Menebar tepung jagung di meja makan, lemari makan, atau tempat lainnya, ampuh untuk membasmi semut. Namun, Anda perlu sedikit repot setelahnya, karena harus dibersihkan kembali.

12. Minyak esensial kayu manis
Senyawa dalam minyak esensial kayu manis, cinnamaldehyde, sudah terbukti efektif membasmi serangga, termasuk semut. Anda cukup menyemprotkannya ke area yang dikerubungi semut.

Baca Juga:Tips Hidup Sehat Bagi Pria di Usia 50 Tahun ke Atas

13. Minyak nimba
Minyak nimba merupakan pestisida alami pengusir semut. Minyak ini biasa digunakan untuk membasmi hama tanaman atau serangga. Anda dapat memperolehnya di toko online atau toko alat pertanian.

14. Ampas kopi
Setelah menyeduh kopi hitam tanpa gula, ampasnya jangan langsung dibuang karena bisa Anda tabur ke tempat yang dihinggapi semut supaya hilang. Ampas kopi bisa jadi salah satu cara alami mengusir semut.

15. Asam borat
Cara mengusir semut di rumah dengan asam borat memang sangat ampuh. Pasalnya, asam borat ibarat racun bagi serangga. Namun, pastikan penggunaan tidak mengenai mata dan jauhkan dari anak-anak.(cnn/hm10)

 

Related Articles

Latest Articles