13.6 C
New York
Thursday, May 2, 2024

Anggota DPRD Sumut Reses di Deli Serdang, Anita Lubis : Pemuda Harus Miliki Jiwa Patriot

Deli Serdang, MISTAR.ID

Anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut) Hj Anita Lubis mengajak para pemuda sebagai generasi untuk mengisi pemimpin bangsa kedepan harus memiliki jiwa patriot. Hj Anita Lubis juga memberi wawasan kepada para pemuda dan warga agar jangan menilai politik itu kejam. Seyogianya tujuan politik itu mulia.

“Banyak pendapat yang menyebutkan bahwa politik kejam. Itu pendapat salah. Kalau yang salah itu oknum partainya. Partai tujuannya adalah menyesejahterakan masyarakat dan bangsa. Contoh, jika kita ingin menjadi bupati, gubernur dan presiden, kan harus melalui jalur politik. Untuk itu pemuda-pemuda jangan mau menjadi pemuda yang lemah. Tapi harus bangkit dan ikut berpartisipasi untuk bangsa ini,” kata Anita Lubis yang merupakan anggota Fraksi Demokrat DPRD Sumut pada reses tentang penyebarluasan ideologi Pancasila dan penguatan wawasan kebangsaan di Dusun Madiun, Desa Sidodadi Ramunia, Kecamatan Beringin, Deli Serdang, Minggu (27/11/22) sore.

Baca Juga:Anggota DPRD Sumut Minta Semua Pihak Bersatu Tangani Gangguan Ginjal Akut pada Anak

Dijelaskan Anita Lubis, partai politik adalah wadah berkumpulnya banyak orang dan bersatu untuk satu tujuan terhadap bangsa yang lebih baik. Pada kesempatan itu, Anita yang juga Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Deli Serdang juga menampung aspirasi warga terkait masalah pertanian dan pembangunan infrastruktur.

Sebelumnya, narasumber Pangeran, memaparkan bahwa Pancasila merupakan pandangan hidup Bangsa Indonesia, sebagai filsafat bangsa dan sumber hukum dari segala hukum di Indonesia. “Indonesia merupakan bangsa yang majemuk. Ini dibuktikan banyak suku, ras dan agama. Karenanya, didalam simbul burung Garuda tertulis kalimat Bhinneka Tunggal Ika. Artinya berbeda suku dan agama tapi tetap bersatu. Itulah luar biasa Pancasila,” papar Pangeran.

Sedangkan beberapa peristiwa yang terjadi di tanah air, tambah dia, seperti terorisme, radikalisme dan kapitalisme, itu bertengan dengan Pancasila.

Baca Juga:Ditetapkan Tersangka, Mantan Anggota DPRD Sumut Tuding Polda Salah Alamat

Kepala Desa Sidodadi Ramunia, Salamun mengapresiasi reses yang dilakukan Hj Anita Lubis yang menampung aspirasi warga. Dia juga menjelaskan bahwa di daerahnyanya terdiri 17 dusun dan 11 kelompok tani. “Untuk itu, kami mengucapkan terimakasih dan kiranya Ibu Anita bisa terus memperjuangkan aspirasi kami terhadap pemerintah seperti selama ini,” tutur Salamun.

Menariknya pada reses tersebut, para warga baik kaum ibu dan bapak, ternyata sudah begitu saling kenal dengan Hj Anita Lubis. Sehingga reses begitu mencair. Bahkan disela reses, Anita Lubis dan warga saling melempar canda. Sehingga susana penuh tawa. Bahkan, tuan rumah lokasi acara membawakan Hj Anita Lubis kelapa muda sebagai oleh-oleh.

Reses yang berakhir pukul 17.00 WIB tersebut juga dihadiri Balitbang Direktur Eksekutif DPD Partai Demokrat Sumut Bahtiar Efendy, tokoh masyarakat, tokoh agama, para kepala dusun dan kader Demokrat Kecamatan Beringin.(rinaldi/hm15)

Related Articles

Latest Articles