11.6 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Pulau Samosir Mulai Ramai Dikunjungi Wisatawan, Ini 5 Lokasi Wisatanya

Simalungun, MISTAR.ID
Geliat kunjungan wisatawan menuju Kabupaten Samosir Provinsi Sumatera Utara pada penghujung tahun 2021, memperlihatkan pergerakan positif. Hal tersebut dikatakan Rijaya Simarmata selaku Kepala Korsatpel Toba Kementerian Perhubungan, Minggu (19/12/21).

Rijaya Simarmata mengatakan, sejauh ini, pengunjung yang menuju Samosir dengan menumpang kapal penyeberangan dari Ajibata mengalami peningkatakan yang kucup siknifikan.

“Sekarang sudah ada peningkatan. Apa lagi saat ini memasuki penghujung akhir tahun, ada peningkatan yang cukup siknifikan ketimbang tahun yang lalu. Ditambah, Samosir juga sudah zona hijau, jadi sudah normal,” ungkapnya saat dihubungi, Minggu (19/12/21).

Baca Juga:Objek Wisata Samosir Bisa Dibuka dengan Prokes dan Pembatasan Kunjungan

Menurutnya, keberangkatan kapal dari pelabuhan Ajibata menuju Samosir sudah mencapai 98 persen dibandingkan pada tahun yang lalu.

“Keberangkatan kapal penyeberangan menuju Samosir itu sudah mencapai 98 persen. Untuk tahun lalu, 50 persen pun tidak sampai. Sekarang sudah banyak orang yang berkunjung ke Samosir,” sebutnya.

Diterangkannya, untuk hari Sabtu (18/12/21), penyeberangan kapal ke Samosir dengan menumpang Kapal Ferry Pora-Pora mencapai 12 trip, Kapal Ferry Ihan Batak 10 trip, dan Kapal Ferry Tao Toba 12 trip.

Baca Juga:Pembangunan Infrastruktur Pariwisata Samosir Raih Indonesia Award 2020

“Untuk hari ini belum ramai, cuman sudah ada beberapa kapal yang menyeberang dengan membawa penumpang,” ujarnya. Berikut ini 5 objek wisata yang berada di Pulau Samosir Sumatera Utara:

1. Pemandian Aek Rangat Samosir
Pemandian Aek Rangat adalah kolam pemandian air panas yang berada di kawasan Pangururan. Letaknya hanya 3 kilometer dari pusat kota dan terdapat beberapa kolam air panas dengan tingkat kepanasan berbeda yang dapat disesuaikan dengan selera masing-masing.

2. Batu Hobon

Dalam budaya Batak Toba, Batu Hobon diyakini sebagai tempat pusaka senjata. Tempat ini dianggap keramat oleh masyarakat sekitar. Batu Hobon berada di Kampung Sagala dan Limbong Kecamatan Sianjur Mula-mula.

Baca Juga:Bangkitkan Pariwisata di Sumut, Pelaku Usaha Wisata Harus Dapatkan CHSE

3. Sopo Guru Tatea Bulan
Sopo Guru Tatea Bulan atau Rumah Guru Tatea Bulan berada di Bukit Sulatti Desa Sarimarrihit Kecamatan Sianjur Mula-Mula. Guru Tatea Bulan adalah satu dari dua putra Si Raja Batak. Sopo Guru Tatean Bulan dibangun oleh Dewan Pengurus Pusat Punguan Pomparan Guru Tatea Bulan pada tahun 1995. Di dalamnya, terdapat patung keturunan Si Raja Batak beserta kendaraannya.

4. Gedung Pusat Informasi Geopark Kaldera Toba (GKT) Samosir
Gedung Pusat Informasi GKT Samosir berada di lereng Gunung Pusuk Buhit. Di sini tersedia ruang pengelola GKT, ruang pertemuan, theatre room, hingga display room.

5. Aek Sipitu Dai
Ini adalah destinasi yang berada di Desa Aek Sipitu Dai Kecamatan Sianjur Mula-Mula. Di sini, terdapat sumber mata air yang dapat mengeluarkan tujuh rasa berbeda. Menurut cerita masyarakat, sumber air di Aek Sipitu Dai berawal dari kisah Ompung Langgat Limbong.(hamzah/hm10)

Related Articles

Latest Articles