14.4 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Kuota SMK Negeri 1 Siantar Terpenuhi 99,8 Persen dalam PPDB Online 2021

Simalungun, MISTAR.ID

Ketua PPDB SMKN 1 Siantar Mangita Siahaan mengatakan, pendaftaran peserta didik baru (PPDB) online 2021 pada SMKN 1 Siantar aman dan terkendali. Hal itu dikatakan saat dijumpai di ruang kerjanya, Jalan Sangnawaluh, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Selasa (13/7/21).

Dalam keterangannya Ketua PPDB SMKN 1 Siantar Mangita Siahaan mengatakan, bahwa usaha yang sudah lakukan kepada calon peserta didik (CPD) TA 2021/2022 sudah di laksanakan secara maksimal, daya tampung pada atau kouta SMKN 1 Siantar sebanyak 360 calon peserta didik (CPD).

“Pada tahun ini, bagi CPD yang mendaftar pada sekolah kita ini sebanyak 473 CPD, tetapi dari hasil pengumuman yang masuk dalam pendaftaran sebanyak 328 CPD. Jadi dalam hal ini daya tampung kita di sekolah ini masih kurang yakni di jurusan Tata Rias (TR) kurang 15 orang, di jurusan Tata Busana (TB) kurang dari 17 orang.” ujar Mangita.

Baca juga: Cabdis Pemprovsu Siantar-Simalungun Siap Bantu Siswa Daftar PPDB Online

Dia juga menjelaskan, bahwa daya tampung pada SMK Negeri 1 Siantar untuk jurusan TR 72 orang, TB 72 orang, TKJ 108 orang, MM 108 orang. Jadi kuota yang kurang yakni jurusan TR dan TB. Dari kedua jurusan tersebut akan dilakukan pemanggilan dari jalur zonasi dan melakukan pendaftaran secara offline.

Sesuai dengan arahan pemerintah, lanjut dia, pemenuhan kuota dan usaha itu sudah dilakukan oleh SMKN 1 Siantar ini. Upaya demi upaya sudah dilakukan ternyata belum juga tertutupi kuota yakni, jurusan tata rias masih belum memenuhi kuota sebanyak 2 orang.

“Upaya yang kita lakukan kepada CPD yaitu setelah keluar pengumuman bagi CPDB yang kalah melalui jalur zonasi kita panggil melalui telepon seluler, lalu kita lakukan pendaftaran dengan offline dan langsung kita laporkan ke Cabdis Siantar-Simalungun,” terangnya.

Baca juga: Sulit Daftar PPDB Online, Puluhan Orang Tua Datangi Cabdis Sumut di Siantar

Dia menuturkan, PPDB pada tahun 2021 cuma 1 jurusan yang belum tertutupi selain itu jurusan TKJ memenuhi kuota, jurusan multi media sudah memenuhi kuota dan jurusan TB sudah memenuhi kuota juga. Jadi PPDB tahun ini kuota yang dibutuhkan sudah 99,8 persen.

Mangita juga berharap, semoga pendaftaran yang dilakukan secara offline tersebut bisa lulus semua, dan sudah dibuat laporan semua ke Dinas Pendidikan Sumatera Utara, melalui Cabdis Siantar-Simalungun. (yetty/hm09)

Related Articles

Latest Articles