9.9 C
New York
Sunday, April 28, 2024

IKA USU Jakarta Vaksinasi 10 Ribu Dosis di Simalungun

Simalungun, MISTAR.ID

Wakil Bupati Simalungun Zonny Waldi secara resmi membuka kegiatan vaksinasi 10 ribu dosis yang dilaksanakan Ikatan Alumni Universitas Sumatera Utara (IKA USU) Jakarta, di Open Stage Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Senin (4/10/21).

Ketua panitia dr Fransisco MH Panjaitan dalam laporannya menyampaikan, kegiatan vaksinasi 10 ribu dosis yang dilaksanakan IKA USU Jakarta mendapat dukungan Kementerian Kesehatan, Kemenkominfo dan Pemkab Simalungun.

Pelaksanaan vaksinasi di Simalungun dilaksanakan di 3 lokasi yakni di Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon sebanyak 4.000 dosis, Saribudolok Kecamatan Silimakuta 3.000 dosis dan di Sinaksak Kecamatan Tapian Dolok sebanyak 3.000 dosis.

Baca Juga:Update Vaksinasi di Simalungun: 94.362 Masyarakat Umum Sudah Terima Vaksin

“Kegiatan ini dilaksanakan secara simultan dan di dua kecamatan telah terlaksana. Kami mohon doa dan dukungan kepada semua pihak agar kegiatan ini berjalan lancar, dan Simalungun mencapai herd immunity,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Zonny menjelaskan Kabupaten Simalungun terdapat 32 kecamatan dengan penduduk lebih dari 1 juta jiwa. Target vaksinasi di kabupaten ini untuk mencapai herd immunity kurang lebih sekitar 788.362 orang. Hingga saat ini yang sudah melaksanakan vaksinasi dosis pertama 48,45% dan vaksinasi dosis dua 13,73%.

Wabup menyampaikan, Covid-19 tidak hanya mempengaruhi kesehatan tapi juga berdampak luas kepada perekonomian, budaya, dan kegiatan sosial.

Baca Juga: Vaksin Sudah Tersedia, Vaksinasi di Simalungun Kembali Berlanjut

“Luas sekali dampak dari wabah Covid-19 ini,” katanya.

Untuk itu, terkait vaksinasi ini Zonny berharap kepada Kemenkes agar daerah Simalungun menjadi perhatian khusus, apalagi Kecamatan Girsang Sipangan Bolon merupakan kawasan Danau Toba, menjadi kawasan super prioritas destinasi pariwisata nasional.

“Ada sekitar 12 ribu jiwa masyarakat di kecamatan ini dan yang sudah divaksin ada sekitar 5 ribu orang. Jadi sekitar 7 ribu orang yang divaksin hari ini,” katanya sembari menyampaikan apresiasi kepada IKA USU yang menginisiasi pelaksanaan vaksinasi 10 ribu dosis di Simalungun.

Baca Juga:700 Ibu Hamil di 29 Puskesmas di Simalungun Mulai Divaksinasi

“Jika vaksinasi ini dilaksanakan di kecamatan ini berarti hanya sekitar 3 ribu orang lagi masyarakat yang belum di vaksin,” kata Wabup yang selanjutnya memerintahkan dinas kesehatan untuk melaksanakan vaksinasi lanjutan di Girsang Sipangan Bolon pada bulan Oktober ini juga kepada masyarakat.

Wabup berharap dalam bulan ini masyarakat di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon sudah tervaksinasi 100 persen, sehingga wisatawan yang datang ke Parapat tidak khawatir lagi karena Parapat merupakan pintu gerbang wisata Danau Toba.

Maralop Nainggolan selaku Ketua IKA USU Jakarta dan sekitarnya mengungkapkan bahwa Simalungun merupakan salah satu kabupaten di Sumatera Utara yang masih memerlukan percepatan vaksinasi.  Ia berharap dengan adanya program percepatan vaksinasi ini dapat membangung herd immunity di Simalungun, dan industri pariwisata di kabupaten tersebut segera bangkit kembali. (Roland/rel/hm14)

Related Articles

Latest Articles