12.8 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Warga Divaksin di Pospam Cek Point Nataru Simpang Dua Siantar

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Sejumlah warga tampak divaksin di Pos Pengamanan (Pospam) Cek Point Natal dan Tahun Baru Jalan Parapat Simpang Dua Kecamatan Siantar Marimbun Kota Pematangsiantar. Para warga yang divaksin itu ada yang dari luar Kota Pematangsiantar dan ada yang merupakan warga sekitar. Seperti disampaikan Kepala Pospam, AKP Robert Santoni Purba, Selasa (28/12/21).

“Sudah banyak juga yang divaksin di sini sejak tanggal 24 Desember kemarin. Tadi ada warga yang berasal dari Nias divaksin disini,” ujar Robert saat ditanya sudah berapa orang yang divaksin di pos tersebut.

Warga yang divaksin di pos itu, kata Robert, bukan hanya warga yang berasal dari luar kota. “Warga sekitar yang jadwalnya vaksin kedua, juga divaksin di sini karena vaksinatornya sedang bertugas di pos ini,” ungkapnya.

Baca juga: Tinjau Pos Pengamanan Nataru, Bupati Simalungun: Tetap Semangat dan Jaga Kesehatan

Warga luar kota yang divaksin di pos tersebut, kata Robert, adalah penumpang kendaraan yang diperiksa kesehatannya dengan di-swab, dan diperiksa menggunakan aplikasi peduli lindungi apakah sudah divaksin atau belum.

“Kita stop kendaraannya, kita swab penumpangnya, dan kita periksa juga aplikasi peduli lindungi. Kalau dia reaktif, kita langsung kirim ke rumah singgah. Kalau aplikasi peduli lindunginya merah, berarti belum vaksin, ya kita vaksin di sini,” ujarnya.

Masih kata Robert, kalau penumpang mobil yang dari luar kota itu memenuhi syarat atau dinyatakan aman, akan ditempeli stiker. “Kita pasang stikernya, kita buat tanggalnya, karena stiker itu hanya berlaku 24 jam. Jadi nanti, stiker itu akan diperiksa lagi di wilayah lain,” terang Kapolsek Siantar Marihat itu.

Pada kesempatan itu, Robert yang didampingi Ipda Malon Siagian, mengimbau masyarakat agar tidak perlu ragu untuk divaksin. “Jangan ragu divaksin, kalau memang belum divaksin, datang aja kemari. Dan terakhir, kalaupun sudah divaksin, tetap patuhi protokol kesehatan 5M,” tutupnya.(ferry/hm09)

Related Articles

Latest Articles