26 C
New York
Thursday, May 9, 2024

Vaksinasi Covid-19 di Siantar Tembus 55,75 Persen, Tingkat BOR 3,46 Persen

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Persentase vaksinasi di Kota Pematangsiantar terus meningkat. Dari 212.930 orang yang ditarget untuk divaksin, yang sudah divaksin dosis I (pertama) telah tembus ke angka 55,75 persen atau 118.702 orang. Yang divaksin dosis II (kedua) sebanyak 33,18 persen atau 70.644 orang.

Demikian data pelayanan Vaksinasi Covid-19 Kota Pematangsiantar tertanggal 26 Oktober 2021 yang diperoleh Mistar, pada Rabu (27/10/21). Di data ini, dari 25.592 target Lansia yang divaksin 42,16 persen atau 10.789 orang sudah divaksin dosis I, dan 32.04 persen atau 8.119 orang vaksin dosis II.

Selanjutnya, pelayanan vaksinasi Covid-19 untuk remaja atau pelajar, dari 27.553 orang target, sebanyak 116,50 persen atau 32.098 orang sudah divaksin dosis I, dan 15,97 persen atau 4.400 orang sudah menjalani vaksin dosis II.

Tingkat BOR 3,46 Persen

Sementara tingkat Bed Ocuppancy Rate (BOR) atau penggunaan tempat tidur rumah sakit rujukan Covid-19 yang ada di Kota Pematangsiantar, pada data tanggal 26 Oktober 2021, sebesar 3,46 persen.

Persentase BOR sebesar 3,46 persen ini artinya dari 231 total jumlah tempat tidur yang tersedia, hanya dihuni 8 pasien terkonfirmasi positif. Dari 8 pasien ini, 3 dirawat di Rumah Sakit Tentara, 3 di Rumah Sakit Vita Insani dan 2 lainnya di Rumah Sakit Tiara. (ferry/hm06)

Related Articles

Desember 2021, Sumut Inflasi 0,46 Persen

Vaksinasi di Simalungun Capai 55,75 Persen

Latest Articles