8.7 C
New York
Monday, May 13, 2024

Realisasi Belanja Daerah Siantar Hingga 30 September 2022 Sebesar 42,21 Persen

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Realisasi Belanja Daerah yang dianggarkan sebesar Rp1.010.032.274.041 di APBD Kota Pematang Siantar, hingga tanggal 30 September 2022 masih mencapai 42,21 persen atau sebesar Rp426.384.868.378.

Belanja Daerah itu terdiri dari Belanja Operasi, Belanja Modal dan Belanja Tak Terduga. Untuk Belanja Operasi dianggarkan sebesar Rp850.367.546.298, Belanja Modal Rp107.730.246.677, dan Belanja Tak Terduga sebesar Rp51.934.481.066.

Belanja Operasi yang sudah terealisasi sebesar 48,30 persen atau Rp410.742.261.784, Belanja Modal yang sudah terealisasi sebesar 7,58 persen atau Rp8.163.335.594, dan Belanja Tak Terduga yang sudah terealisasi sebesar 14,4 persen atau Rp7.479.271.000.

Baca juga:P-APBD Siantar 2021 Disahkan! Pendapatan Berkurang Rp24 M, Belanja Tambah Rp32 M

Selanjutnya, realisasi Pendapatan Daerah yang ditargetkan sebesar Rp946.742.825.920 di APBD Kota Pematang Siantar, sampai dengan tanggal 30 September 2022 masih mencapai 67,86 persen atau sebesar Rp642.468.279.409,82.

Pendapatan Daerah ini bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp136.072.687.739, Pendapatan Transfer sebesar Rp799.231.955.381, dan Lain-lain Pendapatan Daerah Yang Sah sebesar Rp11.438.182.800.

Untuk target PAD yang sudah terealisasi itu sebesar 57,73 persen atau Rp78.560.931.956,82 57,73. Target Pendapatan Transfer yang sudah terealisasi sebesar 70,56 persen atau Rp563.907.347.453. Sementara itu, Lain-lain Pendapatan Daerah Yang Sah realisasinya masih dikosongkan.

Baca juga:Fraksi Gerindra Siantar Soroti Belanja Pegawai Bertambah Rp4,8M

Demikian data Laporan Realisasi Anggaran (LRA) Pendapatan dan Belanja Kota Pematang Siantar tahun anggaran 2022 periode sampai dengan 30 September 2022 yang disampaikan Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kota Pematang Siantar, Masni melalui stafnya yang bernama Erik Siahaan via Whats App (WA), pada Rabu (5/10/22) siang. (ferry/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles