17.6 C
New York
Tuesday, May 7, 2024

Keluarga Besar Cabang Dinas Pendidikan Siantar Gelar Natal

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Keluarga Besar Cabang Dinas (Cabdis) Pendidikan Siantar menggelar Perayaan Natal Bersama 2021 di Gedung Auditorium Nommensen Jalan Sangnawaluh, Kota Pematangsiantar, Kamis (16/12/21).

Perayaan Natal yang dihadiri Kepala Sekolah bersama Guru se-Cabang Dinas Wilayah Siantar yang di awali dengan ibadah berlangsung kondusif dan khidmat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Ketua Umum Panitia Natal Cabang Dinas Pendidikan Siantar Drs Hamonangan Aruan dalam sambutannya menyampaikan ucapan puji syukur kepada Tuhan karena menyertai setiap saat. “Kasih-Nya sungguh luar biasa sehingga Natal Cabang Dinas Pendidikan Sumatera Utara Wilayah Siantar dapat terlaksana,” kata Hamonangan Aruan.

Baca Juga:Bobby Dukung Perayaan Natal Oikumene Medan

Natal tahun ini mengangkat tema “Cinta Kasih Kristus yang Menggerakkan Persaudaraan” yang dikutip dari 1 Petrus 1:22 dengan Sub Tema “Dengan Cinta Kasih Kristus, mari kita gerakkan Persaudaraan dan Ikatan Kekeluargaan Keluarga Besar Cabang Dinas Pendidikan Siantar”

Hamonangan juga mengajak peserta yang hadir saat itu, benar-benar menyikapi bahwa Kristus yang sudah lahir hadir di hati masing-masing. Sehingga harus terus memancarkan kasih dan rahmad yang diterima.

“Tuhan meminta kita untuk memancarkan kasih kepada saudara-saudara kita. Untuk itu kita sudah melaksanakan bakti sosial dengan menyalurkan berupa sembako kepada empat Panti Asuhan yang ada di Siantar-Simalungun. Yakni Panti Asuhan Islamic Senter, panti asuhan Putri Aisyah, Panti Asuhan Zarfat sampuran dan Panti Asuhan BKM GKPS Blok Songo. Mudah-mudahan kegiatan bakti sosial tersebut berkenan di hadapan Tuhan dan menjadi berkat bagi kita semua,” ujar Hamonangan Aruan.

Dalam kesempatan itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Siantar James Andohar Siahaan juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada ketua panitia natal, ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Siantar-Simalungun dan siswa-siswi SMK Seni Budaya Raya, karena dalam waktu singkat bisa terlaksana acara perayaan natal tersebut.

Baca Juga:Intip Uniknya Perayaan Natal dari Berbagai Negara

“Saya sangat terharu karena melihat kondisi kita di pandemi ini, selama dua tahun baru hari ini kita bisa merayakan natal. Sesuai tema natal kita hari ini Cinta Kasih Kristus yang menggerakkan persaudaraan, semoga ini bisa kita tauladani pada sesama kita,” kata James.

Ia juga mengatakan, untuk acara Natal tahun ini sengaja dibuat unik dengan terlebih dahulu melaksanakan bakti sosial dengan tidak memandang latar belakang perbedaan, agar orang Kristen yang ada di Cabang Dinas Siantar menjadi contoh di daerah-daerah lain.

“Negara kita ini banyak di rong-rong dengan isu-isu perpecahan, tapi saya yakin kita nasrani yang baik tidak mau mengambil bagian dari hal itu. Kita akan membangun dunia pendidikan bersosial yang tinggi dan bersifat Nasionalis di Cabdisdik Siantar. Jadi natal kita ini adalah natal pro nasionalisme lewat berbagi kasih antar sesama serta berbahagia lewat natal,” sebut James.

Sementara Pdt Dr Rospita Siahaan dalam pesan natalnya mengajak seluruh jemaat yang hadir untuk saling mengasihi sesama serta saling berbagi antar sesama umat. “Sesama manusia hendaklah kita saling mengasihi setulus hati, sehingga perubahan hati menghasilkan kasih persaudaraan serta mendorong untuk mengikuti dan melaksanakan jalinan kasih sesama manusia,” ujar Rospita. (yetty/hm12)

Related Articles

Latest Articles