24.2 C
New York
Wednesday, May 8, 2024

Varian Baru XBB Covid-19 Sudah Ditemukan di Medan

Medan, MISTAR.ID

Virus Covid-19 varian Omicron XBB ternyata sudah ditemukan di Kota Medan.

Hal itu dibenarkan Kadis Kesehatan Medan Taufik Ririansyah saat dihubungi Mistar, Jumat (11/11/22).

“Sudah ada di Kota Medan. Sampai tanggal 20 Oktober 2022 kemarin, sudah 2 warga Medan yang terpapar Omicron XBB. Kemungkinan ada penambahan lagi, nanti saya cek lagi,” ucap Taufik.

Baca Juga:Kasus Positif Covid-19 Bertambah 6.186 Orang di Indonesia

Dengan adanya ditemukan varian XBB ini, kata Taufik, Dinas Kesehatan Medan akan kembali menggalakkan protokol kesehatan (Prokes) di setiap kawasan umum di Kota Medan.

“Kita juga sudah mengeluarkan surat edaran (SE) ke setiap rumah sakit dalam penanganan varian XBB ini. Begitu juga dengan puskesmas, kita juga memerintahkan untuk kembali menggalakkan vaksinasi. Saat ini vaksinasi yang tersedia di kita jenis Pfizer,” kata Taufik.

Untuk itu, lanjut Taufik, dia mengimbau masyarakat untuk ikut vaksinasi agar terhindar dari penyebaran Covid-19 varian Omicron XBB.

Baca Juga:Menkes: Puncak Kenaikan Kasus Covid-19 Paling Lambat Januari 2023

“Tentunya pola hidup bersih dan sehat harus diterapkan masyarakat, sebab informasinya penularan Omicron XBB lebih gampang menular. Kami (Dinkes Medan) tentu terus berusaha melakukan antisipasi agar masyarakat terhindar dari penyebarannya,” jelasnya.

Terkait obat isolasi mandiri (isoman) untuk masyarakat, Taufik mengaku akan mengecek stok obat tersebut.

Terkait adanya ditemukan varian Omicron XBB di Medan, Wakil Ketua Komisi II DPRD Medan Surianto meminta Pemko untuk lebih mengaktifkan lagi razia Prokes dan sosialisasi kepada masyarakat.

Baca Juga:Satgas: Kasus Covid-19 bertambah 4.717 Orang

“Kasus ini jangan dianggap sepele, ini harus disikapi serius oleh Pemko Medan. Kalau bisa isolasi terpusat (Isoter) kembali diaktifkan,” pinta pria yang akrab disapa Butong ini.

Politisi Gerindra ini juga mengimbau masyarakat agar lebih memperhatikan Prokes dalam kegiatan sehari-sehari.

“Masyarakat yang belum ikut vaksinasi diimbau agar segera melakukan vaksinasi. Kita tidak ingin kembali ke 2 tahun lalu, di mana perekonomian kita semua terganggu. Tentunya semua harus ikut andil dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 varian Omicron XBB ini,” pungkasnya. (rahmad/hm14)

Related Articles

Latest Articles