8.3 C
New York
Friday, April 19, 2024

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi di Wilayah Perairan

Medan, MISTAR.ID

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pusat mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi di wilayah perairan yang berlaku mulai 5 Agustus 2022 hingga 6 Agustus 2022 pukul 07.00 WIB.

BMKG menyebut, hal itu dipicu pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari tenggara barat daya dengan kecepatan angin berkisar 6 – 20 knot.

Sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan bergerak dari timur – tenggara dengan kecepatan angin berkisar 8 – 25 knot.

Baca Juga:BMKG Pusat Pastikan Gempa 5,4 Magnitudo di Aceh Jaya Tak Berpotensi Tsunami

Kemudian, kecepatan angin terpantau di Laut Samudera Hindia selatan Banten mencapai 25 knot.

Adapun tinggi gelombang 1.25 hingga 2.5 meter atau masuk dalam kategori sedang berpeluang terjadi di Selat Malaka bagian utara, dan perairan timur Pulau Simeulue hingga Kepulauan Mentawai.

Selanjutnya, gelombang 2.50 hingga 4.0 meter yang masuk dalam kategori tinggi berpeluang terjadi di perairan timur Pulau Simeulue hingga Kepulauan Mentawai.

Baca Juga:BMKG Prakirakan, Hari Ini Hujan Deras Guyur Sejumlah Daerah di Indonesia

Gelombang kategori tinggi juga berpotensi terjadi di Samudera Hindia Barat Sumatera hingga Kepulauan Mentawai.

Informasi ini telah diterima Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Belawan Sugitono, Jumat (5/8/22) petang.

Untuk itu, dia mengingatkan untuk memperhatikan resiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran.

Baca Juga:Gelombang Tinggi di Wilayah Perairan, BMKG Ingatkan Kapal yang Beraktivitas di Belawan Waspada

“Untuk perahu nelayan (kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1.25 m). Kapal Tongkang (kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1.5 m),” ujarnya.

Kemudian, Kapal Ferry (kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2.5 m). Sementara kapal ukuran besar seperti Kapal Kargo/Kapal Pesiar (kecepatan angin lebih dari 12 knot dan tinggi gelombang di atas 4.0 m).

“Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada,” sebutnya.(ial/hm10)

Related Articles

Latest Articles