10.1 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Baru Pulang Merantau, Pria 26 Tahun Ini Ditangkap Polisi

Lubuk Pakam, MISTAR.ID

Niat, Dwi Nasution (26) kabur dari jerat hukum tak berhasil. Setelah sebulan buron, pelaku pembobol rumah Nurleli Saragih (42) di Jalan Galang Lingkungan III Kelurahan Cemara Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang, berhasil diciduk petugas Polsek Lubuk Pakam, Sabtu (19/9/20) sekira pukul 16.00 WIB.

Informasi diperoleh, penangkapan terhadap pria kerja serabutan yang tinggal di Gang Mawar Jalan Galang Lingkungan III Kecamatan Lubuk Pakam, berawal dari pengaduan Nurleli, bahwa rumahnya kemalingan pada, Senin (24/8/20), dan diketahuinya sekira pukul 17.00 WIB.

“Saat itu, pelapor baru pulang dari Kecamatan Bangun Purba dan melihat pintu samping rumah, bekas dicongkel,” kata Kapolsek Lubuk Pakam AKP Hendri Yanto Sihotang, dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (21/9/20).

Nurleli kemudian memeriksa seisi rumahnya dan mendapati mesin jahit yang sebelumnya berada di dapur, laptop di ruang tamu dan gelang emas seberat 2,9 gram yang sebelumnya berada di lemari kamar sudah raib.

Baca Juga:Maling Mobil Tewas Dihakimi Massa

“Atas kejadian itu, korban mengalami kerugian berkisar Rp6 juta,” jelasnya. Polisi kemudian melakukan penyelidikan hingga akhirnya berhasil mengidentifikasi, bahwa salah satu pelaku adalah Dwi Nasution.

Sabtu (16/9/20) sekira pukul 16. 00 WIB, personel Unit Reskrim Polsek Lubuk Pakam kemudian menerima informasi bahwa Dwi Nasution sedang berada di rumah warga bernama Sisu, di Jalan Galang Lingkungan IV Kelurahan Cemara.

Baca Juga:Diteriaki Maling, Pelaku Curanmor Dipermak Massa di Medan

Tak membuang waktu, petugas langsung bergerak ke lokasi lalu meringkus Dwi Nasution. Dari hasil interogasi, pria itu mengaku telah melakukan pencurian tersebut bersama 2 temannya, masing-masing inisial R alias M (16), L alias Ub (33) yang disebut-sebut  salah seorang mandor angkot di Lubuk Pakam.

“Tersangka Dwi Nasution baru pulang merantau, langsung kita amankan. Untuk dua terduga lainnya masih kita kejar,” sebut Kapolsek.(sembiring/hm10)

 

Related Articles

Latest Articles