5.7 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Peduli Nasib Nelayan, Bobby Nasution Beri Bantuan UMKM dan Biaya Pendidikan

Medan, MISTAR.ID

Menepati janji kampanyenya, Wali Kota Medan Bobby Nasution terus memperhatikan nasib para nelayan di Kecamatan Medan Belawan. Terbukti, orang nomor satu di Pemko Medan ini telah memberikan bantuan senilai Rp125 juta pada pelaku UMKM hasil olahan laut dan biaya pendidikan anak nelayan di Kecamatan Medan Belawan.

“Bantuan ini merupakan komitmen dari Pemko Medan dalam meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya para nelayan,” kata Bobby Nasution beberapa waktu yang lalu.  Selain itu, Pemko Medan melalui Dinas Koperasi dan UKM Kota Medan juga telah memberikan pembinaan kepada para pelaku UMKM hasil olahan laut melalui koperasi yang sudah terbentuk.

“Banyak pelatihan yang kita berikan, salah satunya dengan merubah role berjualan offline menjadi online. Hal ini dilakukan agar hasil produk yang dihasilkan dapat dijangkau masyarakat yang lebih luas,” ucap Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Medan Benny Iskandar Nasution, Jumat (8/4/22).

Baca juga: Digandeng Dekranasda Kota Medan, PT Tokopedia Siap Majukan Usaha Ibu Nelayan dan Betor

Dikatakannya, Dinas Koperasi dan UKM juga memberikan pelatihan berupa packaging yang baik agar produknya berkualitas dan menarik minat masyarakat untuk membelinya. “Kita juga memberikan bantuan sejumlah peralatan berupa mesin pengering ikan, mesin pemisah duri ikan dan gerobak. Semua bantuan yang diberikan, diharapkan dapat meningkatkan hasil produksi pada nelayan,” tutupnya.

Adapun ragam jenis UMKM hasil olahan laut yang telah dibina oleh Dinas Koperasi dan UKM menurut sektornya yang ada di Kecamatan Medan Belawan mencakup budidaya ikan, pengolahan ikan dan perdagangan hasil laut. (rahmad/hm09)

Related Articles

Latest Articles