10.7 C
New York
Friday, April 26, 2024

Ritual Pagi Yang Membuat Pria Segar Dan Menawan Sepanjang Hari

MISTAR.ID

Pria selalu menjadi manusia yang paling simpel dan sederhana jika itu berurusan tentang penampilan diri. Tetapi dengan seiring berkembangnya jaman dan tuntutan kehidupan saat ini, banyak pria yang diwajibkan untuk tampil rapi dan menawan sepanjang hari terutama untuk mereka yang terlibat dengan kegiatan yang mengharuskan mereka untuk tampil di publik dan bertemu dengan orang banyak.

Tidak salah jika Anda coba mengikuti beberapa ritual atau kebiasaan di pagi hari ini meskipun bidang Anda tidak sama seperti mereka. Paling tidak dengan tampilan yang lebih rapi dari biasanya biasa mendatangkan rasa percaya diri dan membuat Anda merasa lebih nyaman ketika melakukan aktivitas Anda. Di bawah ini beberapa rutinitas pagi yang bisa mendukung hal tersebut.

Mulailah dengan secangkir minuman hangat di pagi hari. Jika alarm pagi membuat Anda pusing, cara terbaik untuk menjadi orang yang lebih bersahabat adalah dengan memberikan sedikit ‘sentakan yang’baik kepada badan Anda dengan secangkir kopi hitam atau teh (atau minuman hangat lain). Pilih minuman yang mengandung antioksidan, yang membuat tubuh Anda terlihat muda. Bahkan ada penelitian yang menunjukkan bahwa beberapa cangkir kopi atau teh sehari dapat mengurangi risiko demensia.

Baca juga: Memilih Parfum Sesuai dengan Tanda Zodiak Anda

Selalu ingat untuk bercukur. Tidak ada gunanya mandi dan menggosok badan Anda hingga berjam-jam jika Anda tidak mencukur. Ya, sebagian wanita memang lebih suka pria berjanggut, tidak setiap pria bisa terlihat seperti George Clooney. Luangkan waktu untuk tugas kecil ini. Meskipun Anda tidak ingin mencukur, setidaknya luangkan waktu beberapa menit di depan cermin untuk memeriksa apakah ada rambut yang mengintip dari bawah lubang hidung atau telinga Anda.

Berkeringat sebentar sebelum beraktivitas. Mengeluarkan keringat di pagi hari akan membuat Anda berkemampuan dalam berpikir yang lebih baik sepanjang hari, apalagi dengan endorfin yang dilepaskan dalam sistem tubuh Anda. Kulit Anda juga akan terlihat lebih bersinar. Coba untuk melakukan beberapa latihan push-up dan otot perut. Mereka membangunkan otot inti Anda dan menjaga postur Anda tetap tegak sepanjang hari. Beberapa gerakan yoga juga baik untuk Anda.

Sarapan yang sehat. Sarapan dan makan siang disebut sebagai bagian penting dalam pemenuhan gizi dan metabolis tubuh sepanjang hari. Pilih makanan yang cukup ringan, tetapi bergizi dengan mengemas protein tanpa lemak dan karbohidrat yang lambat dibakar tubuh seperti gandum. Buah-buahan juga merupakan teman terbaik. Ini akan membuat rasa lapar Anda terkendali sepanjang hari. Jika Anda masih punya waktu luang di pagi hari, siapkan makan siang untuk diri Anda sendiri. Ini akan memastikan Anda tidak menikmati makanan berkalori tinggi untuk makan siang.

Berikan sedikit aroma pada tubuh. Anda mungkin tidak percaya, tetapi wanita cenderung terpengaruh oleh aroma pria. Jadi, wangi setiap hari seperti memperkenalkan sebuah kebiasaan kepada wanita Anda. Gunakan cologne yang sama setiap pagi. Untuk membantu mengharumkan Anda sepanjang hari, jika Anda terbiasa dengan menggunakan deodoran pilih aroma yang serasi dengan cologne atau parfum Anda. Dan, jika aroma pilihan Anda lembut, menggunakan sabun dengan aroma yang sama juga akan lebih membantu.(timesofindia/ja/hm09)

Related Articles

Latest Articles