7.5 C
New York
Friday, April 19, 2024

Kunjungan Wisatawan Samosir Raup Rp200 Juta

Samosir – MISTAR.ID – Dalam tempo 11 hari hingga hari ini kamis (2/1/2020), Kabupaten Samosir dikunjungi 35.210 wisatawan. Dari kunjungan Wisatawan tersebut, Kabupaten yang sedang melakukan pembenahan pariwisata ini meraup pendapatan sebesar Rp200 Juta lebih.

Bupati Samosir, Rapidin Simbolon kepada wartawan mengatakan kunjungan wisatawan tersebut dihitung hanya di objek wisata yang dikelola Pemkab Samosir. Data kunjungan selama liburan
Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 itu, dipastikan akan bertambah sampai 5 Januari 2020.

“Kunjungan wisatawan itu terdata sejak tanggal 20 Desember 2019 sampai 1 Januari 2020. Dari kunjungan wisatawan selama 11 hari itu, Pemkab Samosir mendapatkan PAD Rp212.494.000,”
pungkasnya.

Ia menambahkan, berdasarkan kunjungan wisatawan pada liburan Nataru, akan memberikan gambaran multiplier effect yang cukup bagus bagi pendapatan masyarakat.

Diantaranya sektor bisnis rumah makan, tingkat hunian hotel dan home stay yang meningkat signifikan. yang diperkirakan meningkat hampir 100 persen.

Selanjutnya dia berharap, bila ada hal-hal ada yang kurang baik selama berwisata di Samosir agar disampaikan langsung ke pemerintah daerah.
“Mohon sampaikan kepada kami, agar kita perbaiki bersama,” harapnya.

Penulis : Halomoan
editor : Rika

Related Articles

Latest Articles