9.1 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Waspada! 38 Titik Panas Kembali Terdeteksi di Sumut

Medan, MISTAR.ID

Masyarakat Sumut diimbau untuk lebih waspada di musim kemarau saat ini. Pasalnya, titik panas kembali bertambah 38 dari sebelumnya 25 titik. Berdasarkan pantauan Sensor Modis (Satelit Tera, Aqua, SNPP dan NOAA20) Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah I Medan menemukan 38 titik panas di Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Prakiraan BBMKG Wilayah I dalam siaran persnya, Selasa (23/2/21) menyampaikan, ke-38 hotspot tersebut bahkan berada di 11 kabupaten/ kota di Provinsi ini. Dalam data yang disampaikan, titik panas terbanyak berada di Kabupaten Mandailing Natal. Jumlahnya ada 9 hotspot yang keseluruhannya berada di Kecamatan Muara Batang Gadis.

Selanjutnya di Kota Sibolga terdapat 8 hotspot di Kecamatan Kolang, Kabupaten Karo 7 hotspot masing-masing 3 titik di Kecamatan Tuga Binanga dan 4 titik di Kecamatan Mardinding. Berikutnya, di Kabupaten Dairi ada 4 hotspot, masing-masing 3 titik di Kecamatan Sumbul dan 1 titik di Kecamatan Siempatnempu. Lalu terdapat 3 hotspot di Kabupaten Tapanuli Utara, masing-masing 2 titik di Kecamatan Siborongborong dan 1 titik di Kecamatan Pangaribuan.

Baca Juga:25 Hot Spot Terdeteksi di Sumut, Wagubsu Minta Semua Pihak Waspada Karhutla

Kemudian 2 hotspot di Kabupaten Humbang Hasundutan masing-masing di Kecamatan Lintong Nihuta. Terakhir masing-masing 1 hotspot di Kota Pinang Labuhanbatu Selatan, Kecamatan Borbor Toba Samosir, Bandar Pasir Mandoge Asahan dan Panai Tengah Labuhanbatu. (anita/hm12)

Related Articles

Latest Articles