22.1 C
New York
Monday, April 29, 2024

Update Covid-19 Di Sumut Tembus 15.235 Kasus, Nias dan Medan Penyumbang Terbanyak

Medan, MISTAR.ID

Angka kasus baru Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hingga Kamis (26/11/20) merangkak naik, yakni 82 kasus. Kini total keseluruhan menjadi 15.235 kasus.

Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19 Sumatera Utara dr Aris Yudhariansyah menyampaikan, penambahan kasus terbanyak berasal dari Kabupaten Nias dan Medan. Masing-masing daerah menyumbangkan 20 orang. “Selain itu sebanyak 10 kasus juga berasal dari Pematang Siantar dan Deli Serdang. Kemudian Toba tujuh kasus, Karo enam kasus, Sergai empat kasus, Simalungun tiga kasus dan Langkat dua kasus,” ungkapnya, Kamis (26/11/20).

Aris menjelaskan, terhadap angka kesembuhan, diperoleh penambahan sebanyak 74 kasus. Sehingga angkanya naik menjadi 12.601 orang. Penambahan terbanyak juga diperoleh dari Medan sebanyak 36 orang dan Deli Serdang 15 orang.

Baca Juga:Update Covid-19, Penambahan Kasus di Sumut Stabil

Selain itu, penambahan lainnya, sebanyak tujuh kasus didapatkan dari Kabupaten Labuhanbatu, Sergai empat kasus, dan tiga dari Sibolga. Kemudian masing-masing dua kasus dari Pematangsiantar, Langkat, Karo, serta masing-masing satu kasus dari Binjai, Padangsidimpuan, dan Tapanuli Tengah. “Tetapi untuk kasus pasien meninggal tidak ada. Saat ini akumulasinya masih tetap 600 orang,” jelasnya.

Sedangkan pada kasus suspek, secara akumulatif diperoleh penurunan satu kasus dari 563 menjadi 562 orang. Tetapi terdapat beberapa daerah yang kasusnya bertambah dan berkurang. Penambahan kasus suspek, berada dari empat kabupaten/kota yakni, Tapanuli Tengah sebanyak tujuh kasus, Pematangsiantar tiga kasus, Padangsidimpuan dan Sergai satu kasus.

“Penurunan didapatkan dari tiga kabupaten/kota yakni Medan 10 kasus, Tebing Tinggi turun dua kasus, dan Mandailing Natal turun satu kasus,” pungkasnya. (saut/hm12)

Related Articles

Latest Articles