18.9 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Sat Binmas Polres Toba Kembali Sosialisasi Prokes

Toba, MISTAR.ID
Selain turun langsung ke lingkungan masyarakat, Personil Satuan Binmas Polres Toba, juga menyambangi unit-unit sekolah secara door to door untuk kembali melakukan sosialisasi dan edukasi kepatuhan terhadap Protokol Kesehatan (Prokes).

Kunjungan Satuan Binmas hari ini, dilaksanakan di SMAN 1 Narumonda, diterima langsung oleh Jasa P. Sitorus selaku kepala sekolah bersama Staf, Senin (25/7/22).

Kunjungan ini bertujuan untuk mengingatkan anak didik agar lebih meningkatkan kepatuhan prokes, dan pihak sekolah tetap memaksimalkan ketersediaan sarana pendukung kesehatan, diantaranya tempat-tempat cuci tangan dan sabun dan sarana pendukung lainnya. Sehingga dengan peningkatan penerapan prokes, proses belajar mengajar dapat terus berjalan normal, ujar Kasat Binmas Polres Toba, AKP Saudarman.

Baca juga:Kasus Covid-19 Terus Meningkat, Warga Siantar Masih Abaikan Prokes

Mari selalu mematuhi Prokes 5M, sehingga Penyebaran Covid-19 dapat dikendalikan. Selain itu, melalui kunjungan ini, kami juga mengimbau agar siswa yang belum vaksin Booster agar melakukannya. Hal ini juga sebagai salahsatu upaya untuk mengembalikan Kabupaten Toba menjadi Zona Hijau dan Tangguh.

Sehingga masyarakat, Tangguh terhadap penyebaran Covid-19 dengan mendirikan Pos PPKM berskala Mikro di didesa. Tangguh dalam Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) dengan membentuk Pos Keamanan Lingkungan(Pos Kamling).Tangguh dibidang Ekonomi dengan membuka lahan pertanian, peternakan, perikanan dan usaha lainnya dalam meningkatkan pertumbuhan dan pemulihan ekonomi masyarakat, pungkas Saudarman Sinaga.(james/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles