10.9 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Sambut Natal 2022 , Wakil Ketua Komisi II DPR-RI Junimart Girsang Salurkan Rp330 Juta Hadiah 

Sidikalang, MISTAR.ID

Menyambut Natal 2022 di Kabupaten Dairi Sumut, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang menyalurkan hadiah Natal 2022 sebesar Rp100 juta bagi 200 orang pelajar dan Rp 230 juta hadiah untuk juara lomba paduan suara di 15 Kecamatan Kabupaten Dairi Sumut, Selasa (29/11/22). Hadial ini akan diserahkan pada hari Sabtu tanggal 10 Desember 2022 di Gereja HKBP 1 Sidiklaang .

Wakil Ketua Komisi 2 DPR RI, Junimart Girsang lewat selulernya mengatakan bahwa sistem penyalurannya melalui pendataan tim relawan di Dairi.

“Siswanya tidak harus juara. Yang penting tekun, santun dan punya cita-cita serta takut akan Tuhan. Mudah-mudahan, lewat doa, mereka meraih sukses, kelak,” ujar Junimart Girsang putra Dairi yang juga mantan pengacara kondang tersebut.

Disebutkan dia, selain bantuan pendidikan , dirinya juga mempersiapkan sejumlah barang yang akan diundi atau lukky draw. Diantaranya kulkas, televisi, sepeda, rice cooker, dispenser, 5 unit sorong (angkong), 5 unit semprot elektrik dan 300 payung.

Baca juga:Junimart Girsang Ajak Praja IPDN Asal Dairi Bangun Kampung Halaman

“Kegiatan ini terbuka untuk umum dari 15 kecamatan. Silahkan datang, mudah-mudahan memperoleh keberuntungan,” kata Junimart.

Sementara diwaktu bersamaan , Ketua Seksi Perlombaan Festival Paduan Suara Gerejawi, dr Daiel Sianturi menjelaskan hadiah total Rp230 juta itu diperuntukkan bagi Juara I yang berhak atas dana pembinaan Rp20 juta berikut thropy bergilir Junimart Girsang.

Untuk jumlah kontestan sebanyak 48 kontingan dengan jumlah total peserta 1400 orang. Ditambahkan, pada acara puncak akan dihibur dengan artis Batak terkenal. Dan dipastikan tampil memukau warga masyarakat Dairi sekaligus menjawab kerinduan fans .

Baca juga:Junimart Girsang Center Bantu Rp60 Juta Pembangunan Gedung Sekolah Minggu HKBP Tigalingga Dairi

Acara puncak nanti dihibur artis batak, diantraanya Marsada Band, talenta lokal Herlin Siboro, Ajari Trio, Naori Voicem Imelda tambunan dan Srikandi Trio.

“Kita warga masayarakat Dairi patut bangga atas kepedulian Junimart ke kampung halaman. Dalam suka dan duka, selalu berbuat dan membantu secara kontiniu,” tutup dr Danie Sianturi mantan Direktur RSUD dan Kepala BKKBN Dairi itu.(Manru/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles