12.6 C
New York
Monday, May 13, 2024

Proyek Penyeberangan Pelabuhan Balige Rampung Akhir Tahun

Toba, MISTAR

Proyek pembangunan pelabuhan penyeberangan Balige tahap II yang menyerap anggaran Kementerian Perhubungan Dirjen Perhubungan Darat Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah II Provinsi Sumut sebesar Rp43 milyar berjalan lancar, tanpa mengalami hambatan serius selama pekerjaan dan akan selesai akhir Desember 2020.

Demikian hal ini diutarakan oleh Ilham selaku pelaksana kontaktor PT Hari Jadi Sukses kepada Mistar, yang ditemui di kantornya, Rabu (2/12/20).

Dikatakan Ilham, sesuai kontrak pekerjaan ini akan selesai pada akhir Desember ini. Saat ini persentasi pekerjaan sudah mencapai 85% dengan jumlah pekerja sebanyak 80 orang, yang dibagi dengan tenaga kerja luar dan lokal.

“Terkait aktifitas keseharian para pekerja yang dipekerjakan semua dalam keadaan sehat dan tetap mematuhi Prokes,” ujarnya.

Baca juga: Cair! 19.204 Pemanfaat Terima BST Kemensos Tahap 9 di Toba

Tiopan Napitupulu selaku warga Balige meyakini dengan selesainya pelabuhan itu, pasti akan membawa dampak positif bagi warga Toba, khususnya warga Balige.

“Perekonomian masyarakat pasti akan mendapat imbas positif dengan hadirnya pembangunan ini. Betapa tidak, kesejahteraan masyarakat akan semakin membaik,” tandas Tiopan.

Sementara dari Asisten I Pemerintah Kabupaten Toba, Harapan Napitulu menyambut baik hadirnya Dermaga Pelabuhan Balige, yang diyakini akan memberikan kemudahan sandarnya kapal motor dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat pengguna jasa pelabuhan.

Baca juga: Mantap Bah! Danau Toba Bakal Punya Jembatan Ikonik

Lebih lanjut Harapan Napitupulu menyebutkan, dengan hadirnya pelabuhan itu akan menambah peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Toba melalui kerjasama dengan pengelola pelabuhan. (James/hm07)

Related Articles

Latest Articles