10.5 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Polres Sidimpuan Genjot Vaksinasi

Padangsidimpuan, MISTAR.ID

Untuk mewujudkan pencapaian vaksinasi di wilayah hukum Polres Padangsidimpuan, tim Relawan Urkes, Puskesmas Wek I didampingi Polres Padangsidimpuan, gencar melakukan sosialisasi dan vaksinasi, Kamis (17/3/22), bertempat di SD Negeri 200106 dan SD Negeri 200118 Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan.

Sebanyak 150 orang tervaksinasi dengan sasaran rincian, remaja, masyarakat umum, dan anak-anak.

Baca Juga:Polres Binjai Percepatan Vaksinasi

“Giat vaksinasi ini merupakan wujud sinergitas pemerintah daerah bersama TNI dan Polri, guna pencapaian target terlaksananya 70 persen vaksinasi yang ditargetkan oleh pemerintah pusat,” ungkap Kapolres Padangsidimpuan AKBP Juliani Prihartini, Melalui Humas di sela-sela pertemuan dengan media.

Disampaikannya, giat vaksinasi ini terus berlanjut setiap hari dengan 7 lokasi di berbagai Kecamatan Kota Padangsidimpuan, yang bertujuan melayani masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi.(asrul/hm10)

Related Articles

Latest Articles