12.5 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Tiga Bupati Hadiri Acara Pisah Sambut Dandim 0208 Asahan

Asahan, MISTAR.ID

Pemerintah Kabupaten Asahan menyelenggarakan acara pisah sambut Dandim 0208/Asahan dari Letkol Inf Sri Marantika Beruh kepada Letkol Inf Franki Susanto di aula rumah dinas, Selasa (25/1/22) malam. Pisah sambut dihadiri oleh tiga kepala daerah Bupati Asahan, Bupati Batu Bara, Wali Kota Tanjungbalai, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) setempat.

Di kesempatan ini Letkol Inf Sri Marantika Beruh mengucapkan terima kasih telah melaksanakan acara pisah sambut setelah 3 tahun bertugas di wilayah Kodim 0208/Asahan. Ia juga berterima kasih atas bantuan yang diberikan selama ini oleh Forkopimda di tiga wilayah teritorialnya sehingga tugasnya selama menjabat Dandim
dapat terlaksana dengan baik.

Di kesempatan ini dia berharap kepada Dandim 0208/Asahan yang baru Letkol Inf Franki Susanto dapat membuat 3 wilayah tersebut menjadi lebih baik lagi ke depannya. “Perpisahan malam ini menjadi sebuah kenangan indah bagi saya dan keluarga,” ucap Beruh menutup sambutannya.

Baca juga: Kapoldasu Tinjau Percepatan Vaksinasi Anak di Asahan

Di tempat yang sama Dandim 0208/Asahan yang baru Letkol Inf Franki Susanto mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan kepada dirinya dan keluarga. Franki juga berharap kepada Forkopimda Kabupaten Asahan, Batu Bara, Kota Tanjungbalai serta elemen masyarakat dapat membimbingnya dalam menjalankan tugas di Kodim 0208/Asahan.

“Semoga dengan bimbingan yang diberikan kepada saya dalam melaksanakan tugas di Kodim 0208/Asahan dapat menjadikan 3 wilayah tersebut menjadi lebih baik lagi ke depannya,” ujarnya.

Sementara Ketua DPRD Kabupaten Asahan Baharuddin Harahap mengatakan atas nama masyarakat Kabupaten Asahan saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kinerja Letkol Inf. Letkol Inf Sri Marantika Beruh selama bertugas di Kodim 0208/Asahan.

Di kesempatan yang sama Bupati Asahan H Surya yang didampingi oleh Bupati Batu Bara dan H Zahirdan Wali Kota Tanjungbalai H Waris mengucapkan terima kasih kepada Letkol Inf Sri Marantika Beruh, yang selama ini telah bersinergi membantu mewujudkan visi dan misi Pemkab Asahan. “Kami juga memohon maaf jika selama bertugas di Kodim 0208/Asahan, kami ada menyinggung perasaan bapak dan keluarga,” ucap Bupati Asahan. (perdana/hm09)

Related Articles

Latest Articles