7.4 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Pilkades Pasar Melintang, Parlindungan Lumban Siantar Optimis Kalahkan Petahana

Deli Serdang, MISTAR.ID

Parlindungan Lumban Siantar ikut ‘bertarung’ bersama calon kepala desa (Cakades) dari 303 desa di Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara pada Pilkades serentak gelombang pertama tahun 2022 tanggal 18 April mendatang.

Sementara sisanya 77 desa lagi akan dilaksanakan Pilkades serentak tahun 2023 mendatang.

Dukungan dari warga dan semboyan “Ganti Kepala Desa” yang kini ramai disuarakan membuatnya optimis mampu memenangkan ‘pertarungan’ di Desa Pasar Melintang Kecamatan Lubuk Pakam.

Baca Juga: Polsek Dolok Merawan Awasi Perlengkapan Pilkades

Sejumlah warga di Desa Pasar Melintang sudah menyatakan akan kepada siapa menjatuhkan pilihan.

“Saya dan keluarga, akan dukung sepenuhnya Bapak Parlindungan Lumban Siantar. Sosok beliau patut menjadi pemimpin di desa kami,” ujar warga yang minta namanya tidak ditulis, Minggu (20/3/22).

Menurut beberapa warga, Parlindungan Lumban Siantar dengan nomor urut satu akan mampu menyelesaikan kekurangan-kekurangan selama ini di desa mereka.

“Saya contohkan. Di desa ini saluran irigasi terkesan terabaikan dan pola tanam tidak serentak dan tidak tepat waktu. Saya tidak tahu apa masalahnya,” lanjut RN, salah seorang warga di sana, Minggu (20/3/22) sore.

Baca Juga: Panitia Pilkades Simempar Deli Serdang Rangkap Jabatan Jadi Pelaksana Kades

Kata RN lagi, dengan kondisi seperti itu penghasilan warga yang mayoritas petani tidak maksimal dan pengeluaran membengkak.

“Saya melihat sosok Parlindungan Lumban Siantar mampu membawa perubahan di sektor pertanian. Karena yang saya tau Parlindungan mempunyai relasi di DPRD Deli Serdang. Sehingga ia bisa menjalin komunikasi dengan dinas terkait,” katanya.

Dari segi pelayanan, tambah warga lainnya, menginginkan adanya perubahan di desa mereka.

“Jika ingin perubahan mari bersatu memenangkan Parlindungan Lumban Siantar,” pinta Syahril, warga Dusun XVI.

Baca Juga: Jika Maju Pilkades, Posisi Kades Petahana di Deli Serdang Digantikan Sekdes

Syahril yang merupakan pendukung sekaligus tim pemenangan nomor urut satu ini mengajak warga Desa Pasar Melintang untuk bersatu.

“Saya mengajak masyarakat Desa Pasar Melintang, ayo ini saatnya kita bersatu, jangan takut untuk perubahan mari menangkan Parlindungan Lumban Siantat di 18 April nanti,” ujarnya.

Sementara Parlindungan Lumban Siantar mengatakan, dukungan dari masyarakat itulah membuat dirinya makin percaya diri dan semangat.

“Jika masyarakat mempercayakan saya untuk memimpin desa, saya akan libatkan tokoh masyarakat, agama, adat, serta pemuda dalam birokrasi pemerintahan desa,” ujar Parlindungan Lumban Siantar.

Ada empat kandidat calon kades Pasar Melintang. Parlindungan Lumban Siantar, Madiun Sinaga, Jonni Sihombing dan kades petahana (incumbent) David Sagala.(sembiring/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles