12.9 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

PAC IPK Kecamatan Stabat, Bagikan Takjil dan Sembako pada Kaum Dhuafa 

Langkat, MISTAR.ID

Pengurus Anak Cabang Ikatan Pemuda Karyaa (PAC IPK) Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat dibawah kepemimpinan Ramses Manurung, melaksanakan kegiatan mebagikan Takjil Ramadhan kepada masyarakat yang melintas, di Simpang Bambuan Jalan Sudirman Kelurahan Perdamaian Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, Sabtu (1/5/21) yang tetap mematuhi porkes.

Takjil Ramadhan dibagikan kepada pengendara dan warga yang melintas. Aksi ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan PAC IPK Kecamatan Stabat selama bulan Ramadan 1442 H.

Selain itu, PAC IPK Kecamatan Stabat yang diketuai oleh Ramses Manurung dan sekretarisnya Bembeng Seras serta bendahara Mikeel, juga memberikan bantuan berupa sembako kepada kaum dhuafa dan Abang becak di Jalan Sudirman Kelurahan Perdamaian.

Baca Juga: Karya Bhakti Lattisardanus XLI di Langkat, Bersihkan Halaman  Masjid Al Ilham

Dilokasi, Ketua IPK Kecamatan Stabat Ramses Manurung didamping sekretarisnya Bembeng Seras mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan disetiap bulan Ramadhan.

“Berbagi takjil ini sudah jadi agenda rutin kami selama Ramadan,” ujar Ramses”

Hal rangkaian kegiatan ini merupakan bentuk komitmen PAC IPK Kecamatan Stabat untuk selalu hadir dan memberikan baktinya kepada masyarakat. Kami berharap, kedepanya selalu dicintai masyarakat dan selalu dihati masyarakat, sebut Ramses Manurung.

Masyarakat yang ditemui wartawan dilokasi simpang Bambuan mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan PAC IPK Kecamatan Stabat

“Rangkaian kegiatan ini sangat kami sukai. Kami merasa senang, dan kedepannya PAC IPK Kecamatan Stabat menjadi lebih maju lagi dan makin besar.” Imbuhnya.(sahrul/hm13)

 

 

 

 

Related Articles

Latest Articles