15.7 C
New York
Tuesday, April 23, 2024

Orang Gila Resahkan Warga Sidikalang, Pemkab Dairi Diminta Bertindak

Sidikalang, MISTAR.ID

Masyarakat Sidikalang mulai resah terhadap puluhan orang gila yang keluyuran di Dairi. Pemerintah setempat diminta segera bertindak.

“Sudah ada puluhan orang gila berkeluyuran dan sering lewat dari sini. Apalagi nanti menjelang siang, lewatlah berkeluyuran di sini. Ada yang pakai baju jorok, robek, bau tak sedap, semua orang pada menghindar. Tapi gimanalah namanya orang gila,” kata marga Simaremare di Jalan Kopi, Jumat (19/3/21).

Ia juga mempertanyakan pemerintah setempat tidak melakukan penertiban. “Harusnya ada penertiban dari pemerintah setempat. Kalau kita lihat di daerah lain sudah ada penertiban terhadap orang-orang seperti ini,” sebutnya.

Baca Juga:Pemkab Dairi Canangkan Vaksinasi Covid-19 di Balai Budaya

Sebelumnya seorang pemuda warga Perumahan Simbara Permai Desa Kalang Simbara juga mengaku belum lama ini ia bersama teman-temannya pernah mengusir orang gila dari lokasi perumahan itu, karena sudah membuat resah warga. “Pernah juga sekali dua berteduh malam-malam di pohon cemara dekat Yayasan Methodist itu. Semua warga yang melintas mengaku takut karena dikira hantu,” kata pemuda itu

Pemuda itu membenarkan itu dikarenakan mereka juga merupakan petugas Siskamling di Perumahan Simbara Permai dan pos-nya persis di jalan pintu utama masuk Perumnas tersebut. Selain itu di seputaran Kantor Bupati Dairi sering terlihat orang gila berkeluyuran hingga meresahkan termasuk meresahkan para pengusaha kuliner dan rumah makan. Sebab menurut mereka tak jarang para orang gila itu nongkrong di depan usaha mereka yang membuat para pengunjung menghindar.

Pantauan wartawan, Jumat(19/3/21) di seputaran kota Sidikalang khususnya di seputaran Pusat Pasar Sidikalang ada lima orang gila keluyuran. Keberadaan mereka sangat meresahkan masyarakat yang melintas. (manru/hm12)

Related Articles

Latest Articles