11.6 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Lingkungan Sekolah Bersih Ciptakan Kenyamanan KBM

Batu Bara, MISTAR.ID

Sekolah adalah sebuah tempat bagi para warga terkhusus anak didik untuk menuntut ilmu. Sekolah bisa dikatakan sebagai rumah kedua bagi para anak didik. Semua ini karena para anak didik menghabiskan sebagian waktunya untuk belajar dan bermain di sekolah.

Karenanya, sekolah dengan lingkungan yang bersih dan indah akan dapat membangkitkan semangat para siswa dan guru untuk menciptakan rasa nyaman, dan suasana tenang dalam Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

Pernyataan ini disampaikan Kadis Pendidikan Batu Bara Ilyas Sitorus di sela-sela kegiatan bersih-bersih bersama dengan Kepala UPTD SDN se Kecamatan Talawi di UPTD SDN 13 Pahang Desa Pahang Kecamatan Talawi Batu Bara, Sabtu (11/7/20).

Dikatakan Ilyas, meski masih dalam kondisi pandemik Covid-19, kegiatan bersih-bersih di lingkungan sekolah harus tetap dilaksanakan.

Baca Juga:Di Batu Bara, Belajar dari Rumah Sampai 25 Juli 2020

Ditambahkan kadis pendidikan, kegiatan ini juga merealisasi instruksi Bupati Batu Bara Zahir yang mengingatkan agar semuanya melaksanakan kegiatan bersih-bersih atau gotong royong bersama.

“Kegiatan itu tidak hanya dilakukan di tingkat kabupaten saja, namun, juga dilakukan secara serentak di semua kecamatan dan desa yang ada di Batu Bara,” ujar Ilyas.

Diharapkan Ilyas, sebagai warga sekolah seharusnya semua membudayakan lingkungan sekolah yang bersih dan indah.
Lingkungan sekolah yang bersih dan indah, sambung Ilyas, bisa dilakukan dengan cara membangun kebersamaan dalam merawat kebersihan lingkungan sekolah.

“Bersihnya lingkungan sekolah merupakan dambaan semua warga sekolah, karena dengan lingkungan yang bersih dan indah itu membuat warga sekolah mejadi betah dan nyaman ketika berada di sekolah,” terang Ilyas Sitorus.(ebson/hm10)

Related Articles

Latest Articles