10.5 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Kualitas Proyek Jalan di Taman Wisata Iman Dairi Memprihatinkan

Dairi, MISTAR.ID

Kualitas proyek jalan hotmix di jalan lingkungan Taman Wisata Iman (TWI) Sitinjo Dairi Sumatera Utara memprihatinkan sehingga membuat wisatawan tidak nyaman. Pasalnya kondisi jalan aspal hotmix itu, kurang lebih 10 meter sudah hancur dan bagian lain permukaan jalan tersebut berongga sehingga menjadi sorotan para pengunjung dan wisatawan di TWI, Minggu (2/1/22).

Pantauan Mistar, ketika salah satu peserta rombongan wisatawan yang sedang melintas di lokasi itu, seorang laki-laki berbadan tegap memakai sepatu sport menggesek-gesekkan sepatunya di permukaan jalan yang penuh kerikil.

“Proyeknya ini? Kayaknya proyek baru tapi sudah begini kondisinya,” kata pria tersebut yang ditimpali rombongan wisatawan dengan tawa dan mereka saling menjawab “Husst udahlah jalanlah kita,” kata mereka sambil berlalu.

Baca juga: Edy Rahmayadi Berang, Proyek Jalan Parsoburan Batas Labura Asal Jadi

Selain wisatawan, warga sekitar juga turut menyayangkan kualitas dan kondisi jalan yang baru dikerjakan itu, seorang warga bermarga Kudadiri dengan tegas mengatakan buruknya kondisi jalan tersebut dikhawatirkan berdampak pada tingkat kunjungan wisatawan ke depan.

“Gimanalah ini, pengunjung di TWI ini pun sudah menyoroti sarana dan infrastruktur di sini, mungkin tahun berikutnya mereka sudah tidak niat lagi berwisata ke sini, sementara kami warga di sini berharap banyaknya pengunjung untuk peningkatan pendapatan kami selaku pedagang di sini,” katanya.

Kudadiri juga mengatakan, selain kualitas hotmix itu ia juga menyayangkan banyaknya fasilitas di TWI itu yang tidak bermanfaat, diantaranya bangunan souvenir di dalam Taman Firdaus yang tidak bermanfaat sejak dibangun, halte kanopi yang sudah hancur dan
menurutnya masih banyak sarana dan fasilitas di dalam TWI tidak bermanfaat dan jadi mubajir.

Baca juga: Dinas Bina Marga Lanjutkan Proyek Jalan Parsoburan Perbatasan Labura yang Dipersoalkan Inspektorat Provsu

Sementara itu, sumber pekerjaan proyek hotmix di TWI Sitinjo dari Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Pemuda Olah Raga, Kepala Disbudparpora Dairi Rahmat Syah
Munthe ketika dikonfirmasi Senin (3/1/22) menyebutkan dirinya masih baru dilantik sehingga belum bisa memberikan komentar pasal proyek tersebut.

“Saya belum bisa memberikan komentar atau keterangan lebih lanjut terkait proyek tersebut karena saya masih tahap pendalaman karena baru dilantik sebagai Kadis Disbudparpora,” katanya.(manru/hm09)

 

Related Articles

Latest Articles