8.3 C
New York
Thursday, March 28, 2024

Kapolres Tebing Tinggi Lepas Tim Nakes Door to Door Vaksinasi Covid-19

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Kapolres Tebing Tinggi AKBP Agus Sugiyarso didampingi Kabag Ops Kompol B Siahaan memimpin pelaksanaan apel kesiapan dan pemberangkatan tim tenaga kesehatan door to door Polres Tebing Tinggi, Senin (25/10/21) di lapangan apel Polres Tebing Tinggi.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasat Sabhara AKP Mukson, para Kapolsek, para perwira, para Bhabinkamtibmas, Babinsa Koramil 13/TT, tim vaksinasi Polres Tebing Tinggi, tim vaksinasi RS Bhayangkara Tebing Tinggi dan kepala lingkungan.

Dalam arahannya, Kapolres Agus mengatakan, tim vaksinasi door to door dibagi menjadi 3 tim. Tim A dipimpin Kapolsek Rambutan, tim B dipimpin Kapolsek Padang Hulu dan tim C dipimpin Kapolsek Padang Hilir.

Baca Juga:Polres Tebing Tinggi Patroli Gabungan Mengimbau Masyarakat Patuhi Prokes

“Pelaksanaannya dibagi menjadi 3 regu menggunakan mobil dan sepeda motor. Sementara rekan-rekan TNI bergabung dengan bhabinkamtibmas,” ujar Kapolres.

Dalam pelaksanaan vaksinasi door to door tersebut, Kapolres menargetkan 300 vaksin.

“Pelaksanaannya dengan mendatangi rumah-rumah karena mereka tidak bisa mendatangi tempat vaksinasi. Capaian kita masih 36% yang seharusnya 60%. Untuk hari ini ditargetkan sebanyak 300 vaksin,” ujarnya.

Baca Juga:Polres Tebing Tinggi Gelar Vaksinasi Presisi Tahap II

Kapolres menambahkan, besok, tim akan fokus di SMP 7. Di mana di SMP 7 akan berkumpul dari sekolah-sekolah tingkat SMP lainnya.

“Kita harus serius untuk melaksanakan tugas ini,” tutup Kapolres. (naz/hm14)

Related Articles

Latest Articles