12.8 C
New York
Tuesday, April 23, 2024

Jalan Kartini Di Toba Berlobang, Ancam Keselamatan Warga dan Pengguna Jalan

Toba, MISTAR.ID

Warga dan pengguna jalan resah akibat jalan yang berlobang di Jalan Kartini Soposurung
Balige Kabupaten Toba. Pasalnnya, jalan berlobang sudah mengancam keselamatan warga dan para pengguna jalan. Parahnya, hingga saat ini Pemerintah Kabupaten Toba melalui instansi terkait seakan tutup mata.

Amatan Mistar, Minggu (20/9/20), tampak berlobang menampakkan bangkai besi beton coran yang ditandai dengan sebatang balok tertancap serta tercantol sehelai plastik sebagai sinyal waspada kepada pengguna jalan yang melintas.

Salah seorang warga yang melintas mengatakan tidak mengetahui persis penyebab berlobangnya jalan tersebut. “Kuat dugaan truk yang melintasi sudah melebihi over tonase, salah satu contohnya truk material menuju proyek Balige By Pass itu,” katanya.

Sebut dia lagi, jalan rusak dan berlobang itu sudah lumayan lama, kalau tidak salah sudah
hampir 3 minggu berlobang. Namun luput dari perhatian dan perbaikan dati pemerintah. Informasi lain yang dihimpun Mistar, bahwa jalan berlobang dan terkopek itu, diakibatkan
melintasnya truk pengangkut material untuk proyek By Pass Balige.

Baca juga: Honorer di Toba Meninggal Terkonfirmasi Positif, Dimakamkan Sesuai SOP Covid-19

Ironisnya lagi, Jalan Kartini di samping sarana para warga desa disekitaran kota pelajar itu,
juga dilintasi para pegawai ASN Pemkab menuju kantornya. Akan tetapi, jalan berlobang itu seperti ada kesan pembiaran dari instansi yang berwenang.

Sebelumnya, Mistar telah melakukan konfirmasimengenai ijin truk pengangkut material mega proyek itu ke Instansi Dishub dan PUPR, agar menertibkan standard truk yang melintas sesuai kelas jalan, namun hingga saat ini, peringatan yang dilakukan kedua Instansi itu sepertinya hanya isapan jempol saja oleh rekanan mega proyek itu (james/hm07)

Related Articles

Latest Articles