17.5 C
New York
Monday, April 29, 2024

Intensif Kepada Bilal Mayit Dan Guru Madrasah

Tanjung Balai, MISTAR.ID – Walikota Tanjung Balai Muhammad Syahrial memberikan intensif kepada Sejumlah Bilal Mayid dan Guru untuk tingkatan Raudhatul Athfal dan Guru Madrasa. Pemberian tersebut disampaikan sekaligus dalam rangka peringatan Maulid Nabi Bea Muhammad SAW 1441 Hijriah.

Sebagaimana diketahui, selama ini Bilal Mayit telah memberikan baktinya untuk pekerjaan sosial pengurusan fardu kifayah, dan guru madrasah memberikan ilmunya untuk membentuk akhlak anak-anak, namun belum mendapatkan honor yang memadai.

Berbagi dan memberi adalah sifat Rasulullah. Dalam kesempatan ini Walikota mengajak ummat Islam mengamalkan ajaran Rasulullah dan mentauladani akhlak baginda Nabi Muhammad SAW secara menyeluruh dalam kehidupan sehari-hari.

Hal itu dikatakannya diacara peringatan maulid Nabi besar Muhammad SAW 1441 Hijrah yang dilaksanakan dihalaman kantor Walikota setempat, Kamis (12/12/2019).

“Kami harapkan kegiatan ini jangan dianggap hanya sebagai peringatan semata, tetapi ini merupakan momen penting dalam sejarah peradaban manusia sepanjang masa. Kita dapat mengambil banyak pelajaran khususnya dari kepribadian Rasulullah SAW, yang menjadi sumber inspirasi sepanjang sejarah peradaban umat manusia sampai akhir zaman kelak.” Katanya.

Dengan mengamalkan dan menteladani akhlak nabi Muhammad SAW, dikatakan Muhammad Syahrial lagi, bahwa untuk penegakkan syari’at Islam secara kaffah di Kota Tanjungbalai dapat dijalankan dan menjadi nafas dalam kehidupan bermasyarakat ,berbangsa dan bernegara. Ummat Islam yang hadir didalam kegiatan tersebut tidak ada mempunyai pilihan lain selain mengambil perannya masing – masing.

Sementara itu, Al-Ustad Kumpul Pandapotan, MA sebagai penceramah dalam tausiyahnya mengkisahkan tauladan Nabi Muhammad SAW, perkenalan hingga pernikahan Rasulullah dengan Khadijah.
Beliau berpesan untuk senantiasa menjadikan Rasulullah sebagai suri tauladan, dalam setiap aspek kehidupan termasuk dalam rumah tangga dan keluarga.

Penulis : Eko Sirait
Editor : Rika

Related Articles

Latest Articles