7.8 C
New York
Friday, April 19, 2024

Aktifitas Jual Beli di Lapangan Sisingamangaraja Balige Berlangsung Normal

Toba, MISTAR.ID

Aktifitas jual beli yang dilakukan pedagang di Lapangan Sisingamangaraja Balige berlangsung normal, Jumat (26/2/21). Hari itu merupakan pekan pertama sejak mereka dipindah ke tempat itu. Di mana sebelumnya mereka berjualan di Pasar Balairung Balige.

Pemindahan para pedagang ke tempat relokasi tersebut, sehubungan dengan proyek pekerjaan revitalisasi sarana dan prasarana pasar Balairung Balige menuju pasar modern.

Pantauan Mistar, seluruh area Lapangan Sepak Bola itu, sudah dipenuhi pedagang dengan menempati lapak masing-masing yang sebelumnya sudah ditentukan melalui proses pengundian. Namun masih ada beberapa pedagang yang masih melakukan perbaikan lapak di lokasi yang masih kosong.

Baca Juga:Kios Dikosongkan, Pedagang Pasar Balige Direlokasi ke Lapangan Sisingamangaraja

Marli Simanjuntak, seorang pembeli mengaku tidak begitu terbebani saat berbelanja di tempat relokasi, walau selama ini dia hanya berbelanja di Pasar Balairung saja, meskipun dia merogoh koceknya sebesar Rp5 ribu untuk biaya ongkos becak. Menurutnya ini semua untuk perbaikan Pasar Balairung yang lebih modern nantinya.

Tumpah ruah warga yang berbelanja di pekan tradisional Balige, dalam pengawasan Kepolisian Sektor Balige, dalam pengawasan terhadap kepatuhan protokol kesehatan, demikian juga Personil Dinas Perhubungan Toba untuk mengurai kemacetan kendaraan di seluruh wajah kota Balige Raja itu.

Kepala Bidang Lalu lintas Dan Angkutan Jalan Dinas Perbubungan Toba Partogi Tambunan, mengatakan secara khusus di setiap hari pekan di Toba, Dishub selalu melakukan pengawasan ekstra untuk mengurai kemacetan, terlebih saat pekan Balige, sebagai pusat pasar terbesar di Toba.

Baca Juga:Proyek Revitalisasi Pasar Balairung Balige Mulai Dikerjakan

“Sejak tanah lapang SM Raja dijadikan sebagai relokasi sementara bagi pedagang, kami memaksimalkan pengawasan untuk memberikan pelayanan prima kepada pengendara maupun masyarakat yang berbelanja,” kata Partogi. (james/hm12)

Related Articles

Latest Articles