9.5 C
New York
Thursday, April 18, 2024

PSMS Kontra KS Tiga Naga pada Laga Pertama Liga 2

Medan, MISTAR.ID

Sempat tertunda selama sepekan, PT LIB dan PSSI akhirnya meyakinkan pemerintah dalam hal ini Koordinator PPKM luar Jawa-Bali Airlangga Hartanto untuk menerbitkan izin diputarnya kompetisi.

PT LIB selaku operator liga akhirnya merilis jadwal grup A dan grup B kompetisi Liga 2 musim 2021. Pada laga pertama, tim berjuluk Ayam Kinantan akan menghadapi KS Tiga Naga.

Hal itu pun disambut baik manajemen tim berjuluk Ayam Kinantan. Sekretaris Umum (Sekum) PSMS Medan Julius Raja mengapresiasi kerja keras PSSI dan PT LIB dalam mengupayakan kompetisi bisa berjalan.

Baca Juga:PSMS Menang 3-1 Melawan Wahana Pekanbaru

“Kita mengapresiasi kerja keras mereka. Ini menunjukan bahwa mereka benar-benar serius memutar kompetisi ini,” ujar Julius, Kamis (30/9/21).

Soal KS Tiga Naga tim yang akan dihadapi PSMS pada laga pembuka, Julius mengaku pada pemain sudah sangat siap. Apalagi, grup A punya waktu persiapan lebih lama dibandingkan C dan B. “Sejauh ini kita siap siapapun lawannya,” tegasnya.

Sekadar informasi, laga pembuka grup A akan mempertemukan Semen Padang kontra PSPS Riau pada 6 Oktober pukul 15.15 WIB. Sedangkan laga kedua akan bertanding tuan rumah Sriwijaya kontra Babel United pada pukul 18.15 WIB.

PSMS Medan sendiri akan melakoni laga pembuka pada 7 Oktober menghadapi KS Tiga Naga dan bertanding di Stadion Jakabaring Palembang.

Baca Juga:PSMS Kalahkan Paya Bakung United Empat Gol Tanpa Balas

Tuan Rumah Putaran Kedua

Sementara itu, Julius juga menyinggung rencana PSMS Medan untuk kembali mengajukan tuan rumah pada putaran kedua nanti. “Masih ada satu bulan untuk biding. Kita bisa mempersiapkan dan membenahi Stadion Teladan agar bisa dipercaya sebagai tuan rumah memutar kompetisi,” katanya

Hanya saja, Julius menyebutkan jika PSSI sebelumnya telah mengajukan Pekanbaru sebagai tuan rumah putaran kedua kepada pemerintah. “PSSI sudah mengusulkan kepada pemerintah agar Pekanbaru jadi tuan rumah grup A putaran kedua. Tapi kita masih bisa meyakinkan PSSI. Kalau Stadion Teladan nantinya sudah bagus kita akan undang kembali PSSI untuk melakukan verifikasi kembali di sini,” pungkasnya. (ial/hm12)

Related Articles

Latest Articles