8.3 C
New York
Friday, April 19, 2024

Masa Depan Alexis Sanchez di Inter Milan Masih Dievaluasi

Milan, MISTAR.ID

Piero Ausilio Direktur Olahraga Inter Milan, mengaku timnya saat ini cukup tertarik untuk melanjutkan kerja sama mereka dengan Alexis Sanchez. Menurut Ausilio, Sanchez dirasa cocok sebagai pemain yang dapat memberikan variasi serangan di lini depan Inter.

“Kami tak bisa memberikan detail pastinya, namun saat ini kami fokus kepadanya (Sanchez) di bulan ini. Dia saat ini masih memiliki waktu yang pendek, jadi dia perlu membuktikan diri bahwa dia layak dan dari situ baru kami akan memutuskan masa depannya,” terang Ausilio, melansir dari Sportskeeda, Sabtu (30/5/20).

Karena alasan tersebutlah Inter pun akan mengevaluasi kinerja Sanchez hingga musim 2019-2020 ini berakhir. Dari hasil evaluasi tersebut, Inter akan mengambil keputusan apakah akan tetap mempertahankan Sanchez atau justru mengembalikannya ke Manchester United di bursa transfer musim panas 2020.

“Kami memikirkan (opsi serangan Inter) yang sudah terfokus oleh (Romelu) Lukaku, (Lautaro) Martinez dan kemudian kami mengevaluasi kemungkinan mempertimbangkan pembicaraan mengenai Sanchez. Bagi banyak orang dia telah selesai dan keluar dari proyek kami, tetapi bagi kami dia bisa sangat berguna,” tambahnya.

Baca juga: Luis Suarez Sarankan Lautaro Martinez Bertahan di Inter Milan

Tentu menarik, menantikan bagaimana masa depan Sanchez selanjutnya di musim 2020-2021 nanti. Satu hal yang pasti, belum ada kejelasan dari pihak Inter. Apakah nantinya jika mereka jadi mempertahankan Sanchez, maka mantan pemain Barcelona itu akan berstatus pemain permanen di Nerazzurri atau justru hanya memperpanjangkan kontraknya.

Terlepas dari itu semua, Inter tampaknya berhasil menepis anggapan bahwa mereka tidak terlalu percaya dengan Sanchez. Apalagi jika melihat kinerja Sanchez yang sebenarnya memang tidak terlalu gemilang bersama skuad asuhan Antonio Conte tersebut, di mana tercatat ia baru mencetak satu gol dan dua assist di 15 pertandingannya bersama Inter.(okzn/hm07)

Related Articles

Latest Articles