10.4 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Lini Serang Tumpul, PSMS Ditahan Imbang Sriwijaya 0-0

Medan, MISTAR.ID

PSMS bermain imbang 0-0 saat bersua Sriwijaya FC dalam laga terakhir putaran pertama Grup A Liga 2, bertempat di Stadion Gelora Jakabaring Palembang, Kamis (28/10/21) malam.

Sejak pluit dibunyikan, kedua tim memperagakan permainan terbuka. Tuan rumah Sriwijaya mendapatkan peluang pada menit 10 lewat tendangan bebas.

Namun, ketenangan Sendri Johansyah di bawah mistar gawang berhasil menghalau tendangan keras itu.

Menit 12, PSMS yang mendapatkan peluang melalui tendangan bebas. Hanya saja, Rachmad yang dipercaya melakukan tendangan belum berhasil mengkonversinya menjadi gol.

Baca Juga:Hadapi Sriwijaya, PSMS Bertekad Bawa Pulang Poin Sempurna

Tuan rumah yang tak ingin malu di kandang coba melakukan serangan dari sisi kiri dan kanan pertahanan PSMS. Namun, tembok keras yang dibangun Syaiful Ramadhan dkk kerap mengandaskan upaya tuan rumah.

PSMS Medan pun tak mau kalah. Beberapa kali percobaan serangan yang dibangun Rachmad Hidayat dan Ichsan Pratama, yang dibantu Fiwi Dwipan juga kerap kandas di area kotak penalti lawan. Skor kacamata pun bertahan hingga berakhirnya laga pada babak pertama.

Jalannya Babak Kedua

Permainan ngotot kembali ditampilkan kedua tim saat babak kedua. Jual beli serangan terus berlangsung selama 10 menit babak kedua dimulai. Namun, beberapa kali keputusan wasit yang dinilai merugikan PSMS membuat emosi Syaiful Ramadhan dkk.

Baca Juga:Perantau Asal Medan Ajak Skuat PSMS Makan Siang di Palembang

Pelatih PSMS coba merubah strategi dengan menarik keluar Ghozali dan Wiganda dengan memasukan Anis Nabar dan Hamdi Sula. Begitu juga pelatih Sriwijaya yang coba menarik beberapa pemainnya dan memasukan pemain baru.

Pada menit 66, demi menambah daya dobrak tim, pelatih PSMS kembali memasukan gelandang serang Yudhi Aditia dan menarik keluar Ilham Fathoni.

Perubahan strategi sedikit berpengaruh. Beberapa kali Hamdi Sula dan Anis Nabar coba menyusuri sisi kanan pertahanan Sriwijaya. Namun hingga pertengahan babak kedua, belum ada peluang emas tercipta bagi kedua tim.

Baca Juga:Usai Dikalahkan PSPS Riau 1-0, PSMS Kembali Latihan

Peluang emas PSMS tercipta pada menit 79 melalui tendangan bebas di luar kotak penalti setelah Ichsan dilanggar di luar kotak penalti. Lagi-lagi tendangan Rachmad Hidayat berhasil diblok pemain belakang lawan.

PSMS kembali mendapatkan peluang emas pada pertambahan waktu melalui heading Joko Susilo yang berani masuk ke pertahanan lawan.

Sayang, sundulannya masih membentur mistar gawang Sriwijaya yang dikawal Rizky Darmawan. Hingga berakhirnya laga, skor kacamata tetap bertahan.(ial/hm10)

 

 

Related Articles

Latest Articles