10.1 C
New York
Sunday, May 5, 2024

Morbidelli Jadi Saingan Utama Miller di MotoGP Qatar

Doha, MISTAR.ID

Jack Miller menyebut Franco Morbidelli menjadi saingan utamanya pada MotoGP Qatar 2021. Ia bertekad mengalahkan runner-up MotoGP 2020 ini di Sirkuit Losail.

Miller tampil menawan pada Free Practice 1 dan 2 MotoGP Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Jumat (26/3/21) malam WIB. Pada Free Practice 1 (FP1), pebalap Ducati Lenovo ini berada di peringkat ketiga meski sempat terjatuh di tikungan keempat.

Ia mencatatkan waktu 1 menit menit 55,112 detik. Miller hanya kalah dari Aleix Espargaro (1’55.046) di posisi kedua dan Franco Morbidelli (1’54.921) di posisi pertama pada FP1.

Pada Free Practice 2 (FP2), Miller tampil dengan penampilan terbaiknya. Pebalap asal Australia ini jadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 53,387 detik. Ia mengungguli Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo di posisi kedua dan ketiga.

Baca Juga:Jack Miller Akhiri FP1 MotoGP Styria dengan Torehan 1 Menit 23,859 Detik

Dengan catatan menawan di sesi Free Practice ini, Miller menjadi unggulan saat kualifikasi dan balapan yang sesungguhnya nanti. Meski demikian, ia enggan terlena dengan dengan hal ini.

Pebalap 26 tahun ini menilai balapan di MotoGP Qatar bakal sulit. Salah satu rider yang menurut Miller bakal menjadi saingan utamanya adalah Francesco Morbidelli.

“Saya sedikit takut menghadapi kualifikasi karena ini yang akan menuntun kita. Ada banyak pebalap yang melaju kencang. Frankie sangat cepat dan kuat,” ujar Miller soal Morbidelli dikutip dari Crash.

“Dia mencatatkan lap tercepat sore ini pada putaran ketiga. Dia tidak mengganti ban seperti kebanyakan pebalap.”

“Rencana saya adalah melakukan yang sama seperti Frankie. Namun, saya harus mengganti ban saat terjatuh. Saya tak punya pilihan lain.”

“Frankie saat ini dalam catatan saya adalah pria yang harus dikalahkan. Tapi kita akan lihat apa yang terjadi nanti,” jelasnya.

MotoGP Qatar 2021 akan melanjutkan sesi Free Practice 3 dan 4 pada Sabtu (27/3/21) malam WIB. Kemudian disambung ke sesi kualifikasi, Minggu (28/3/21) dini hari WIB.

Balapan MotoGP Qatar yang merupakan seri pembuka MotoGP 2021 bakal digelar Senin (29/3/21) mulai pukul 00.00 WIB.(detik.com/hm01)

Related Articles

Latest Articles