23.4 C
New York
Monday, April 29, 2024

Jelang Kontra PSPS, PSMS Datangkan Seorang Pemain Naturalisasi

Medan, MISTAR.ID

PSMS akan melakukan laga ujicoba dengan PSPS Riau, Minggu (12/9/21) sore. Dalam laga ujicoba ini, tim berjuluk Ayam Kinantan akan kedatangan striker naturalisasi, Mamadou Hady Barry.

“Dia (Mamadou) sudah gabung dengan kita. Saya yakin akhir September 2021 nanti sudah disumpah. Kita sudah melakukan semacam pra kontrak,” ujar Manajer PSMS Medan Mulyadi Simatupang.

Mulyadi mengaku saat laga ujicoba dengan PSPS Riau, Mamadou dipastikan sudah bergabung dengan PSMS Medan. “Sudah ada kesepakatan dia bersama kita dan mudah-mudahan naturalisasinya cepat keluar,” ungkapnya.

Baca juga: Tour ke Pekanbaru, PSMS Kalah 2-1 dari KS Tiga Naga

Mulyadi pun mengaku PSMS akan menambah amunisi baru sebanyak lima pemain lagi untuk mengarungi kompetisi Liga 2.

“Paling sedikit akan masuk 5 pemain lagi. Pemain bawah ada 2 orang, striker ada dua, dan pemain tengah ada satu. Rencananya kita akan membawa sebanyak 25 pemain saat kick off nanti,” sebutnya.

Terkait dua pemain yang baru bergabung kemarin yakni Nanang Aspirin dan Rizky Abdiansyah, Mulyadi menyatakan manajemen akan melihat bagaimana kondisinya hari ini.

“Tentu akan kita lihat dulu saat ujicoba dengan PSPS Riau nanti. Tapi kalau Nanang Aspirin 80-90 persen sudah bakal dikontrak,” katanya.

Baca juga: Tour ke Pekanbaru, PSMS Kalah 2-1 dari KS Tiga Naga

Seperti diketahui, PSMS Medan saat ini sedang intens melakukan laga ujicoba untuk melihat kedalaman tim. PSMS sendiri memiliki target untuk lolos dari dari grup 1 Zona Sumatera. (ial/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles