9.5 C
New York
Thursday, April 18, 2024

Lagi, 2 Pasien Covid-19 di RS Darurat Batu 20 Simalungun Sembuh

Simalungun, MISTAR.ID

Dua orang pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh usai menjalani perawatan, akhirnya dipulangkan dari Rumah Sakit (RS) Darurat Fasilitas Khusus Covid-19 Batu 20, Kecamatan Panombeian Pane, Rabu (24/6/20).

Kedua pasien tersebut yakni, Suhari, berasal dari Nagori Rambung Merah, Kecamatan Siantar dan Santi, warga Karang Keri, Marihat Ulu, Kecamatan Siantar.

Direktur RS Darurat Fasilitas Khusus Covid-19 Batu 20, dr. Jan Maurisdo Purba menyampaikan, kedua pasien positif Covid-19 ini dinyatakan sembuh dan dipulangkan usai menjalani dua kali pemeriksaan Swab berturut-turut dengan hasil negatif, dan telah menjalani perawatan selama 36 dan 37 hari.

Baca Juga:Update Covid-19 Simalungun: 42 Positif, 18 Sembuh, 2 Meninggal

“Hari ini kita pulangkan 2 orang pasien yang sembuh dari Covid-19, yaitu pasien ke-8 dan ke-9. Total 9 orang pasien sembuh yang dinyatakan dengan 2 kali uji swab dengan hasil negatif dari Rumah Sakit ini,” ujarnya.

Ditambahkan, meski sudah dinyatakan sembuh, kedua pasien harus tetap menerapkan protokol kesehatan dalam aktifitas sehari-hari, untuk menghindari resiko tertular kembali. “Tetap pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. Jaga kebersihan serta rajin olahraga,” tambahnya.

Pemulangan kedua pasien sembuh ini ditandai dengan penyematan hiou dan pemberian bingkisan sebagai tanda pemberi semangat dan rasa sukacita atas kesembuhan kedua pasien.

Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun, Wasin Sinaga menyampaikan dengan penambahan pasien sembuh ini maka jumlah pasien sembuh positif Covid-19 di Simalungun menjadi 21 orang.(roland/hm01)
Area lampiran

Previous article
Next article

Related Articles

Latest Articles