7.5 C
New York
Friday, March 29, 2024

Wujudkan Program Link and Match, Cabdisdik Siantar Audiensi ke KEK Sei Mangke

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Kementerian pendidikan dan kebudayaan Republik Indonesia lagi gencarnya merealisasikan program link and match. Program ini adalah mensinergikan antara pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan kebutuhan dunia kerja, dunia usaha (DU) serta dunia industri (DI) khususnya.

Untuk memenuhi tuntutan tersebut, Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Siantar melalui Kasi SMK baru-baru ini menggelar audiensi ke PT Unilever Oleochemical Indonesia yang berada di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangke, Kabupaten Simalungun.

Kasi SMK Cabdis Pendidikan Siantar KM Dongoran menuturkan, audiensi tersebut membahas terkait adanya keinginan dari pihak sekolah menengah kejuruan yang ada di wilayah Cabdis Siantar untuk  menjalin kerja sama dengan PT Unilever Oleochemical Indonesia yang berada di KEK Sei Mangke.

Baca Juga:Cabdisdik Siantar Tegaskan PTM Tetap Terbatas

“Kedatangan kita untuk menjalin  kerja sama dengan pihak perusahaan, dalam hal ini siswa-siswi SMK di bawah naungan Cabdis Siantar agar bisa praktik di KEK Sei Mangke baik itu praktik kerja industri (prakerin) atau PKL di perusahaan,” ucap Dongoran saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (26/11/21).

Dongoran juga meminta pihak perusahaan dan industri agar bersedia sebagai guru tamu di sekolah, untuk mengajar langsung. Dengan tujuan untuk memaparkan cara kerja di perusahaan atau industri sesuai standar perusahaan yang diinginkan.

“Jadi nantinya kalau sudah cocok antara SMK dengan pihak industri, kita akan menyusun atau menyelaraskan kurikulum bersama, sesuai permintaan dari pihak perusahaan,” sebut dia.

Baca Juga:Orangtua Mengeluh Anaknya Cuma Sekali Tatap Muka di Sekolah, Ini Tanggapan Cabdisdik Siantar

“Kalau sudah selesai membuat penyelarasan kurikulum, kita akan buat sebuah komitmen, di mana lulusan-lulusan SMK bisa mereka serap untuk bekerja di industri maupun perusahan tersebut,” lanjutnya.

Dongoran menambahkan, meskipun pemerintah sudah menyarankan link and macth, tetapi pihaknya tetap mengembalikan pada tiap-tiap perusahaan, karena itu semua adalah kewenangan penuh pihak industri.

Dia juga menyebutkan, kunjungan Cabdis Pendidikan Siantar ke KEK Sei Mangke disambut baik perusahaan yang ada di kawasan KEK Sei Mangke.

Baca Juga:Bebaskan Sekolah dari Narkotika, Cabdisdik Siantar Gandeng BNN

Dongoran  berharap ke depan, kerja sama antara SMK dengan pihak perusahaan dan industri dapat terjalin dengan baik, demi tercapainya SMK Hebat, SMK Bisa!

“Hal ini bertujuan supaya nantinya kelak anak didik yang lulus dari SMK bisa langsung bekerja dan dapat mengurangi angka pengangguran di Indonesia khususnya di Siantar-Simalungun,” pungkasnya. (yetty/hm14)

Related Articles

Latest Articles