12.9 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Diduga Lakukan Penggelapan Mobil, Oknum PNS Pemkab Simalungun Dicari Polisi

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Seorang pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tugas di Pemerintahan Kabupaten Simalungun berinisial ZS saat ini dicari keberadaannya oleh Kepolisian di Polres Pematangsiantar, lantaran melakukan penggelapan mobil.

Kanit Ekonomi Satreskrim Polres Siantar, Ipda Bolon Situngkir dikonfirmasi terkait kelanjutan kasus yang menjerat ZS oknum PNS di Simalungun menyampaikan, pihaknya saat ini tengah berusaha mencari keberadaan oknum PNS tersebut.

“Masi kita kerjakan, saat ini oknum PNS itu masih dicari Tim Opsnal Satreskrim Polres Pematangsiantar,” ujar Ipda Bolon Situngkir dihubungi, Rabu (14/7/21).

Baca juga: Dituding Gelapkan Mobil, Dua Oknum PNS Dilaporkan ke Polres Siantar dan Simalungun

Lanjut Kanit Ekonomi kembali, pihaknya ada menangani laporan dua orang korban penggelapan yang diduga dilakukan ZS dengan modus merental mobil.

“Kalau ada informasi keberadaan dia (ZS) laporkan ke kita, biar kita amankan. Karena ada dua laporan yang sama kasus penggelapan mobil sama kita,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Dua oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tugas di Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Simalungun dilaporkan ke Polres Pematangsiantar dan Polres Simalungun terkait kasus dugaan penipuan dan penggelapan mobil dengan modus rental.

Baca juga: Oknum PNS Simalungun Dilaporkan Kasus Penggelapan, Modus Rental Mobil

Selain ZS yang tersandung kasus penggelapan mobil, oknum PNS lainnya seperti CS yang disebut-sebut mantan Camat di Kabupaten Simalungun juga dilaporkan oleh korbannya ke Polres Simalungun.

Hal itu pun dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Rachmad Ariwibowo ketika dihubungi wartawan. Guna mencari kebenaran dari kabar soal oknum PNS yang diduga melakukan penggelapan mobil.

“Benar bang, ada laporan pengaduan dari masyarakat. Untuk saat ini kita ada menerima dua laporan pengaduan dari masyarakat,” ungkap Rachmad Ariwibiwo beberapa waktu yang lalu. (Hamzah/hm06)

Related Articles

Latest Articles