5.5 C
New York
Friday, April 26, 2024

Duh! Kasus Omicron Makin Ngeri di Jakarta

Jakarta, MISTAR.ID
Kenaikan kasus virus corona di Tanah Air tak lepas dari peningkatan kasus varian baru Covid-19 Omicron, tak terkecuali di kawasan Ibu Kota. Kasus omicron di DKI Jakarta kini mencapai 311 kasus.

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 kembali melaporkan adanya tambahan sebanyak 518 kasus, per Jumat (7/1/22). Kini, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 4.265.187 orang.

DKI Jakarta sendiri mencatatkan penambahan kasus terbanyak yakni mencapai 300 orang, lebih tinggi dibandingkan satu hari sebelumnya 267 kasus. Di posisi kedua ditempati Kepulauan Riau mencapai 60 kasus dan Jawa Barat 36 kasus.

Baca Juga:Habis Liburan, Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia dalam keterangan resminya mengemukakan 87,1% kasus omicron DKI adalah kasus impor.

“87,1% atau sebanyak 271 orang adalah pelaku perjalanan luar negeri, sedangkan 40 lainnya adalah transmisi lokal,” tulis keterangan tersebut dikutip, Sabtu (8/1/22).

Data Dinas Kesehatan DKI Jakarta menunjukkan adanya penambahan kasus aktif sebesar 224 kasus, sehingga total kasus aktif sebanyak 1.394 kasus yang tengah menjalani perawatan maupun isolasi.

Baca Juga:WN Irlandia Utara Diduga Tertular Omicron Miliki Riwayat Perjalanan dari Luar Negeri

Dari data tersebut, Dwi menegaskan bahwa 1.082 kasus dari total kasus aktif adalah pelaku perjalanan luar negeri. Adapun kasus positif baru berdasarkan hasil tes PCR per kemarin bertambah 300 orang.

“Sehingga total 866.631 kasus, di mana 230 di antaranya adalah pelaku perjalanan luar negeri,” kata Dwi.(cnbc/hm10)

Related Articles

Latest Articles