6.5 C
New York
Friday, April 26, 2024

Tahap I, Penumpang Mudik Gratis di Medan Wajib Hadir Pukul 7 Pagi

Medan, MISTAR.ID

Setelah melalui proses pendaftaran dan pengambilan tiket keberangkatan, tahap I Mudik Gratis Pemko Medan akan segera dilakukan, Jumat (29/4/22). Pelepasan tersebut akan dilakukan langsung Wali Kota Medan Bobby Nasution di Lapangan Merdeka.

Kadishub Medan Iswar Lubis mengatakan, masyarakat yang ikut Mudik Gratis diharapkan dapat hadir di Lapangan Merdeka sejak pukul 07.00 WIB.

“Besok (Jumat) kita akan memberangkatkan 1.250 pemudik dengan menggunakan 25 bus besar dan 20 bus kecil. Pelepasan langsung dilakukan wali kota,” kata Iswar Lubis, Kamis (28/4/22).

Baca Juga:Awas Kerumunan! Dishub Medan Dirikan 15 Posko Pengambilan Tiket Mudik Gratis

Pada Sabtu (30/4/22) dengan rute yang sama akan diberangkatkan sebanyak 1.575 pemudik menggunakan 27 bus besar, 1 bus sedang dan 29 bus kecil. Sementata pada Minggu (1/5/22) diberangkatkan sebanyak 666 pemudik menggunakan 16 bus besar dan 7 bus kecil.

“Total warga yang ikut Mudik Gratis sebanyak 3.491 orang. Kemarin yang mendaftar 3.555 orang, namun karena ada beberapa kesalahan jumlahnya berkurang,” katanya.

Iswar juga memohon maaf kepada masyarakat lantaran pendaftaran Mudik Gratis tersebut ditutup lebih awal dari jadwal yang ditentukan.

“Antusias masyarakat sangat tinggi, sehingga jumlah pendaftar sangat banyak dan melampaui ketersediaan bus yang kita siapkan. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat maupun pihak swasta yang mendukung program Mudik Gratis ini,” ungkapnya.

Baca Juga:Terus Bertambah, Jumlah Masyarakat Mudik Gratis Mencapai 3.389 Orang

Seperti diketahui, ada 13 daerah tujuan yang telah ditentukan dalam program Mudik Gratis tersebut. Yakni Medan – Gunungtua, Medan – Kotapinang, Medan – Palas, Medan – Rantauparapat, Medan – Natal, Medan – Padangsidimpuan, Medan – Panyabungan, Medan – Parapat, Medan – Sipirok, Medan – Tarutung, Medan – Sibolga, Medan – Sidikalang, Medan – PakpakBarat. (rahmad/hm12)

Related Articles

Latest Articles