8.2 C
New York
Tuesday, April 23, 2024

Ketua Gemabudhi Sumut Apresiasi Pelaksanaan Imlek 2021 Berjalan Lancar

Medan, MISTAR.ID

Ketua Gemabudhi Sumut, Wong Chun Sen Tarigan menyampaikan apresiasinya atas perayaan Imlek pada tahun 2021 berjalan aman dan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Tahun ini sangat jauh berbeda dari pada tahun sebelumnya, dimana dulunya ada Barongsai dan festival lainnya dalam menyambut perayaan Imlek, dan kini ditiadakan karena pada masa pandemi Covid-19,” ucap Wong Chun Sen Tarigan kepada wartawan Jumat (12/2/21), melalui sambungan telepon selulernya.

Wong yang juga anggota DPRD Medan dari Fraksi PDI Perjuangan ini pun menyampaikan keyakinannya, jika Indonesia bisa keluar dari krisis pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga:Perayaan Imlek di Siantar Digelar Sederhana

Ia juga memaparkan, pada Imlek 2021 bertepatan dengan tahun kerbau logam menjadi harapan bagi shio-shio yang ada di belakangnya. Karena setelah harapan dan keinginan tak bisa dilaksanakan di tahun lalu yaitu tahun tikus logam, di tahun ini akan ada perubahan.

“Artinya, marilah kita bersama-sama berusaha melepas belenggu Covid-19, dengan menerapkan adaptasi kebiasaan baru (AKB), dengan 4 M yakni memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mencuci tangan. Sehingga untuk pertemuan keluarga melalui vidio call WhatsApp atau zoom meeting yang bisa berlangsung dari rumah. Namun bagi yang tetap bepergian ke tempat keluarga maupun tempat wisata, diharapkan bisa menerapkan protokol kesehatan.(amsal/hm10)

Related Articles

Latest Articles