9.5 C
New York
Sunday, May 12, 2024

Kelola Sampah Kota Medan, Pemko Jalin Kolaborasi dengan Berbagai Pihak

Medan, MISTAR.ID

Tingginya angka produksi sampah di Kota Medan yang mencapai 2.000 ton per hari, membuat Pemko Medan terus bekerja keras dalam melakukan pengelolaannya. Salah
satunya melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak. Saat ini, Pemko Medan pun sudah berkolaborasi dengan PLTU Pangkalan Susu, PT PLN dan PT Aka Sinergi Group
dalam pengelolaan sampah.

“Kami membuka diri bagi siapa saja yang ingin berkontribusi dalam penanganan sampah. Saat ini, kami tengah fokus dan berupaya untuk mengubah sistem pengelolaan sampah dari open dumping ke sanitary landfill,” kata Bobby Nasution beberapa waktu lalu.

Dikatakan Bobby, bahwa pihaknya sudah menjalin kerja sama dengan PLTU Pangkalan Susu, Selasa (4/1/22) lalu. Di mana, PLTU bersedia mengelola sampah yang ada di TPA
Terjun Medan Marelan, menjadi bahan untuk cofiring pembangkit listrik tenaga uap. “Kami mendukung sekali, namun yang perlu disepakati adalah komitmen. Jangan sampai TPA Terjun ini hanya sebagai tempat penelitian saja, tetapi harus dikembangkan. Kita juga akan menjadikan PLTU sebagai buyer,” ucapnya.

Baca juga: Wali Kota Ajak GMNI Sumut Kolaborasi Kelola Limbah Sampah di Kota Medan

Sementara itu, Kadis Kebersihan dan Pertamanan Syarifuddin Irsan Dongoran mengatakan, tahap awal PLTU Pangkalan Susu melakukan feasibility study atau studi kelayakan guna mengetahui secara objektif dan rasional, keunggulan dan kelemahan sebelum dilakukan pengelolaan dan pemanfaatan sampah tersebut.

“Setelah studi kelayakan selesai, tahap selanjutnya adalah Pemko Medan maupun pihak ketiga akan melakukan investasi di bidang tersebut. Produksi hasil dari pemanfaatan sampah yang nantinya menjadi jumputan padat untuk co-firing pembangkit listrik tenaga uap tersebut akan didistribusikan kepada PLTU Pangkalan Susu,” sebut Dongoran, Senin (28/3/22). Dijelaskannya, bahwa Pemko Medan juga sudah bekerja sama dengan PT Aka Sinergi Group yang akan mengelola sampah menjadi energi terbarukan.

“Pemko Medan terbuka pada pihak-pihak yang ingin berpartisipasi dalam penanganan dan pengelolaan sampah di Kota Medan. Tentunya kerja sama akan terjalin jika memberi kontribusi yang baik penanganan kebersihan yang merupakan salah satu program prioritas Pemko Medan,” pungkasnya (rahmad/hm09)

Related Articles

Latest Articles