17.7 C
New York
Friday, May 17, 2024

Jenazah ABK Yang Meninggal di Kapal Pencari Ikan Diterbangkan Dari Batam ke Siantar Sore Ini

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Rickyansyah Samosir (28) kerap disapa Riki Samosir, Anak Buah Kapal (ABK) yang meninggal dunia di kapal pencari ikan milik salah satu perusahaan China, Sore ini, Kamis (29/7/21) sekira pikul 15.00 WIB, jenazahnya diterbangkan dari Bandara Hang Nadim Batam menuju Bandara Kualanamu Deli Serdang.

Hal itu diungkapkan oleh Sondang Samosir, salah seorang kerabat dekat keluarga Riki Samosir. Dari Batam, jenazah Riki Samosir diterbangkan menunpang pesawat Citylink.

“Pesawat Citylink yang membawa Jenazah Riki, diberangkatan ke Siantar hari ini. Dari Batam berangkat sore hari ini, Pukul 15.00 WIB. Nyampek di Kualanamu itu pukul 16.00 WIB, gitu lah,” ujarnya Sondang dihubungi, Kamis (29/7/21) sekira pukul 14.30 WIB.

Baca juga: Keluarga ABK Riki Samosir Berharap Luhut Panjaitan Bantu Pulangkan Jenazah Riki

Dengan estimasi waktu keberangkatan jenazah ABK dari Batam ke Kualanamu satu jam-an lebih, pihak keluarga juga memperediksi jenazahnya akan sampai ke rumah duka di Jalan Rakutta Sembiring (Jalan Tangki) Kecamatan Siantar Martoba, sekitar Pukul 18.00 WIB, lebih.

Jenazah Riki Samosir yang dijemput kapal dari Indonesia dari Kapal berbendera China di perairan Batam, sempat tertahan di Batam beberapa hari. Pihak keluraga mengatakan, sebelum dibawa ke rumah duka dan terlebih dahulu dilakukan autopsi pada jenazah ABK tersebut.

Jenazah Riki Samosir Sempat Akan Dilarungkan ke Laut

Selain kabar duka atas meninggalnya Riki Samosir, keluarga juga mendapat kabar
tawaran sejumlah uang jenazahnya dilarungkan (buang) ke laut. Hanya saja, pihak keluarga menolak tawaran tersebut dan bersikukuh tetap menginginkan Jenazahnya dipulangkan ke Indonesia.

Baca juga: Sebelum Hilang Kontak, Riki Samosir ABK Asal Siantar Ternyata Dua kali Kirim Uang Pada Ibunya

Guna dapat memulangkan Jenazah Riki Samosir, pihak keluarga meminta bantuan kebarat dan Kementrian Luar Negeri (Kemenlu). Pemerintah Indonesia siap menerima jenazah di Batam.  Sebelumnya dikabarkan jenazah di perairan Somalia.

Kini keluarga tengah menunggu kedatangan Jenzah Riki Samosir di rumah duka yang terletak di Jalan Rakutta Sembiring (Jalan Tangki) Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar. (hamzah/hm06)

Related Articles

Latest Articles