18.8 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Hasil Rapid Test, 531 Pengawas TPS Pilkada Medan Reaktif

Medan, MISTAR.ID

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Medan menjadwalkan pelaksanaan rapid test ulang terhadap 531 pengawas TPS (PTPS) Pilkada Medan 2020. Hal ini dilakukan karena pada pemeriksaan pertama pada Kamis (26/12/20) lalu hasilnya dinyatakan reaktif.

“Hari ini mereka menjalani rapid tes ulang,” kata Ketua Bawaslu Kota Medan, Payung Harahap, Kamis (3/12/20). Payung menjelaskan pelaksanaan rapid test ini dilakukan dengan berkoordinasi dengan Satgas Covid-19. Hal ini merupakan lanjutan dari tahapan mempersiapkan seluruh PTPS untuk bekerja pada saat pemungutan suara 9 Desember 2020 mendatang.

Baca juga: 4.303 Pengawas TPS di Medan Jalani Rapid Test

“Namun jika tetap reaktif pada hari ini maka kita akan koordinasi dengan Satgas Covid 19, supaya dilakukan swab test. Jika rekomendasi dari Satgas Covid ini nanti diganti, langsung kita ganti,” ungkapnya.

Total jumlah PTPS di Pilkada Medan sesuai dengan jumlah TPS yang ada yakni sebanyak 4.303. Dalam melaksanakan seluruh tahapan Bawaslu Sumut sangat patuh terhadap protokol kesehatan dan mekanisme dalam penanggulangannya. Hal inilah yang membuat mereka senantiasa berkoordinasi dengan Satgas Covid 19. (iskandar/hm09)

Related Articles

Latest Articles