9.1 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Mengenal Anthoni Sinisuka Ginting, Atlet Badminton Indonesia Berlaga di Olimpiade

MISTAR.ID

Nama Anthony Sinisuka Ginting mendadak melejit setelah permainan menawannya di Olimpiade 2020. Anthony merupakan atlet badminton Indonesia yang berhasil menjegal wakil Hungaria Gergely Krausz dalam laga pertama di cabang olahraga badminton dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020.

Walau pada akhirnya, Anthony harus terkalahkan oleh pebulu tangkis China, Chen Long, yang menyisihkan Anthony Sinisuka Ginting di semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (1/8/2021). Ia ditaklukan lewat straight game dengan skor 21-16 dan 21-11.

Anthony Sinisuka Ginting mengawali karier sejak di bangku SD dengan memenangkan sebuah kompetisi pada tahun 2008 dan berlanjut hingga duduk di bangku SMP dengan menjuarai tunggal putra dalam sebuah kejuaraan.

Baca juga: Bravo! Ganda Putri Bulu Tangkis Indonesia Tembus Final Olimpiade Tokyo 2020

Nama Anthony Sinisuka Ginting sebenarnya sudah dikenal sejak berpartisipasi dalam Indonesia Open Grand Prix Gold, Vietnam International Challenge, dan Maldives International Challenge pada tahun 2013. Tahun 2014, atlet badminton ini mengikuti BWF World Junior Championships dan mendapatkan medali perunggu.

Dilansir dari berbagai sumber dalam profil Anthony Sinisuka Ginting, pria 24 tahun yang berada di peringkat ketiga dunia ini, harus menelan pil pahit karena harus tersingkir dalam ajang All England 2020. (tribun/corecto/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles