21.1 C
New York
Monday, April 15, 2024

Usai Minum Air Mineral, Limbong Meninggal di Lapo Tuak

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Jan Hery Limbong (37), warga Jalan Bah Binonom Kelurahan Sigulang-gulang Kecamatan Siantar Utara Kota Pematangsiantar, meninggal di lapo tuak milik marga Marpaung, Jumat (14/1/22) siang.

Informasi dihimpun Mistar, korban sebelumnya mengantarkan tangga. Setelah itu, ia minum air mineral di Lapo Tuak milik Marpaung yang ada di Jalan Rakutta Sembiring Kelurahan Sigulang-gulang Kecamatan Siantar Utara.

“Setelah minum, dia tadi sempat menggeletar, baru terjatuh dan meninggal. Kek gitulah ceritanya yang kudengar tadi,” tutur seorang warga yang ditemui di lokasi. Dari situ, jenazah korban dievakuasi ke ruang Instalasi Kedokteran Forensik dan Medikolegal RSUD dr Djasamen Saragih.

Baca juga: Pensiunan Polisi Terkapar Ditikam Oknum TNI di Lapo Tuak di Deli Serdang

Di RSUD, kakak sulung korban yang bernama Emmi Limbong warga Jalan Bah Birong Ujung Kelurahan Sigulang-gulang, menyebutkan bahwa korban yang sehari-hari bekerja menarik betor tinggal di rumah milik orangtua mereka di Jalan Bah Binonom.

“Dia anak paling kecil (bungsu), jadi dia sendirian yang tinggal di rumah itu,” ungkap Emmi yang mengakui bahwa semasa hidupnya korban yang punya penyakit. Hanya saja, setiap pagi korban sudah minum tuak hingga sore, dan tidak teratur makan.

Salah seorang personil Polsek Siantar Utara, mengatakan bahwa pihaknya turun ke lokasi kejadian atas adanya laporan dari warga. Saat ini jenazah korban sedang ditangani oleh tim forensik RSUD dr Djasamen Saragih. (ferry/hm09)

Related Articles

Latest Articles